KPU DKI Tak Takut Disomasi Soal DPT
Senin, 04 Juni 2012 – 16:05 WIB

KPU DKI Tak Takut Disomasi Soal DPT
JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta tak mau ambil pusing dengan penolakan lima pasang calon terhadap Daftar Pemilih Tetap (DPT) pemilukada DKI 2012. Bahkan KPU balik menantang siap menghadapi somasi jika DPT diperkarakan. Namun menurut Amin, sebaiknya timses pasangan calon berkonsultasi dahulu dengan Panwaslu DKI Jakarta sebelum mensomasi KPU DKI. Soalnya, Panwaslu yang bisa menentukan ada tidaknya pelanggaran dalam penetapan daftar pemilih yang dipermasalahkan sebagian besar timses.
Ketua Pokja Pendataan Pemilih KPU DKI, Aminullah mengatakan hingga saat ini pihaknya belum mengetahui materi somasi yang akan dilayakangkan oleh para tim sukses dari lima pasang calon. Tapi yang pastinya kata dia, jika somasi itu benar-benar dilakukan, KPU siap menghadapinya.
Baca Juga:
"Ya, itu hak ya, para pasangan calon ingin mensomasi. Kita juga belum tahu bentuk materi somasinya seperti apa. Sampai saat ini kita belum terima (somasi)," kata Amin kepada wartawan di kantor KPU DIKI Jakarta, Senin (4/6).
Baca Juga:
JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta tak mau ambil pusing dengan penolakan lima pasang calon terhadap Daftar Pemilih Tetap (DPT) pemilukada
BERITA TERKAIT
- DPR Bahas RUU Kepariwisataan, Apa Misinya?
- Paslon Cecep - Asep Memenangi PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya
- Geruduk Bawaslu Bengkulu Selatan, Pendukung Suryatati-Ii Sumirat Tuntut Paslon 03 Didiskualifikasi
- BPOM-BPJPH Temukan 9 Pangan Olahan Mengandung Babi, Ade Rezki Dorong Kolaborasi Pengawasan
- Legislator Nilai Tak Lazim Penggunaan Pasal Perintangan Penyidikan Direktur JakTV
- AS Kritik QRIS-GPN, Marwan Demokrat Minta Pemerintah Berdiri Tegak pada Kedaulatan Digital