KPU Kasasi, Yusril Siap Begadang Sampai Pagi
Jumat, 08 Maret 2013 – 23:42 WIB

KPU Kasasi, Yusril Siap Begadang Sampai Pagi
JAKARTA - Ketua Majelis Syura Partai Bulan Bintang (PBB), Yusril Ihza Mahendra mengaku siap menghadapi Komisi Pemilihan Umum (KPU) jika melakukan kasasi ke Mahkamah Agung (MA). Bekas Menteri Hukum dan HAM itu rela begadang membuat argumen untuk mematahkan alasan-alasan KPU. Yusril mengatakan akan terus mengawal keputusan Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara (PT TUN) Jakarta yang meloloskan PBB sebagai peserta Pemilu 2014.
"KPU silakan ajukan kasasi, kami akan lawan sampai mati. Karena ini persoalan serius, biar saya gak tidur sampai pagi, mengetik di depan komputer, sehingga argumen kita tak bisa dipatahkan di MA," kata Yusril di Jakarta, Jumat (8/3).
Pria kelahiran Belitung Timur, 5 Februari 1956 mengaku tak akan gentar, meskipun kekuatan dari luar KPU yang berupaya untuk menjegal PBB. "PPP dan PKB mendesak KPU lakukan kasasi. Apa tujuannya partai di DPR menekan-nekan KPU. Kami lawan!" tegasnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua Majelis Syura Partai Bulan Bintang (PBB), Yusril Ihza Mahendra mengaku siap menghadapi Komisi Pemilihan Umum (KPU) jika melakukan
BERITA TERKAIT
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang
- Bawaslu RI Turun Langsung Awasi PSU Pilkada Serang, Ada Temuan Pelanggaran
- Sejumlah PAC PDIP Datangi Megawati Setelah PN Jakpus Menangkan Gugatan Tia Rahmania
- Kongres PDIP Bakal Diisi Acara Pengukuhan Megawati Sebagai Ketua Umum
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina