KPU Meniadakan Debat Cawapres, Mahfud: Kalau Saya Siap Saja Mau Khusus Atau Tidak
jpnn.com, JAKARTA - Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD mengaku selalu siap menghadapi debat dengan format apa pun yang dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), karena eks Menhan RI itu sudah menjadi calon pemimpin Indonesia.
Dia mengatakan demi menyikapi langkah KPU yang mengganti format debat dengan tidak melaksanakan sawala khusus untuk cawapres pada Pilpres 2024.
"Saya siap debat khusus maupun tidak khusus, namanya calon pemimpin harus siap," kata Mahfud kepada awak media di Ancol, Jakarta, Jumat (1/12).
Mahfud merasa tidak mau memusingkan langkah KPU yang meniadakan debat kandidat khusus untuk cawapres.
"Kalau ditiadakan atau tidak diadakan, ya, terserah KPU saja, kan, mereka yang atur," kata pria yang kini menjabat Menko Polhukam itu.
Awak media kemudian bertanya ke Mahfud soal langkah peniadaan debat khusus yang hanya dihadiri cawapres membuat masyarakat tidak utuh menilai calon pemimpin.
Dia menuturkan penilaian masyarakat tadi hanya bisa dijawab KPU karena lembaga penyelanggara pemilu itu telah memutuskan meniadakan debat khusus cawapres.
"Kalau saya siap saja," kata Mahfud.
Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD merasa tidak mau memusingkan langkah KPU meniadakan debat khusus yang hanya dihadiri cawapres.
- Ribuan Warga Tumpah Ruah Saat Kampanye Abdul Wahid yang Dihadiri UAS di Teluk Meranti
- KPU Solo Mulai Sortir dan Lipat Surat Suara, Libatkan 100 Tenaga Pembantu
- Ini Alasan KPU Memperbolehkan Gambar Prabowo di APK Calon Kada
- Debat Publik Calon Bupati dan Wakil Bupati Siak Kondusif, KPU Apresiasi Kinerja TNI-Polri
- KPU Diminta Sempurnakan Sirekap Sebelum Digunakan Untuk Pikada 2024
- Jam Debat Pilwalkot Bandung Terlalu Malam Diprotes Paslon, KPU Akan Evaluasi