KPU Ngotot Minta Mobil Baru
Jumat, 22 Agustus 2008 – 19:05 WIB
JAKARTA—Komisi Pemilihan Umum (KPU) tidak pantang mundur. Meski banyak ditentang, lembaga penyelenggara Pemilu ini tetap ngotot mengadakan alat-alat penunjang operasional. Sebut saja kendaraan, sarana informasi teknologi (IT) di masing-masing kantor KPU, baik pusat maupun daerah.
"Kendaraan maupun sarana IT sangat penting untuk operasional KPU, jadi harus tetap diadakan. Apalagi banyak anggota KPU hanya menggunakan mobil dinas bekas anggota periode sebelumnya," ungkap Kepala Biro Logistik KPU Dalail, di kantor KPU, Jumat (22/8).
Baca Juga:
"Masih ada sekitar 62 mobil dinas yang belum ditarik KPU," tambah Dalail.
Ditanya berapa total dana yang dialokasikan untuk pengadaan mobil, Dalaik menjawab, "kira-kira sekitar 2,1 milar dengan spesifikasi kendaraannya berkapasitas 1500 hingga 2500 CC."
Baca Juga:
Lanjut Dalail, pihaknya menyiapkan dana tiap unit mobil anggota KPU Pusat sebesar Rp 300 juta. Sementara, dana untuk satu mobil bagi KPU provinsi dan kabupaten/kota Rp 150 juta per unit.
JAKARTA—Komisi Pemilihan Umum (KPU) tidak pantang mundur. Meski banyak ditentang, lembaga penyelenggara Pemilu ini tetap ngotot mengadakan
BERITA TERKAIT
- Ketua Umum Bhayangkari Hibur Anak-anak Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Anak Guru PPPK di Karanganyar jadi Korban Pemerkosaan, Sang Ibu Minta Polisi Bertindak
- Tokoh Masyarakat Hingga Akademisi Sebut Arinal Membawa Perubahan di Lampung
- Ribuan Warga Memeriahkan Gebyar Budaya, Husain Alting Sjah Ingatkan Perdamaian di Atas Segalanya
- Kemenko PMK Melakukan Penguatan Pemberdayaan Perempuan di Desa
- Tim Gabungan Sita 7 Unit Hp, 10 Paku & 20 Korek Api di Lapas Narkotika Muara Beliti