KPU Papua Dimintai Antisipasi Kendala Pilkada

jpnn.com - JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) meminta Komisioner KPU Provinsi Papua benar-benar menjadikan pelaksanaan pemilihan legislatif dan pemilihan presiden 2014 lalu sebagai pengalaman berharga.
Jangan sampai persoalan yang sama terulang lagi dalam pelaksaan pilkada yang akan diikuti Kabupaten Nabire, Asmat, Keerom, Warofen, Kota Jayapura, Bovendigoel, Merauke, Pegunungan Bintang, Sarmi, Yahukimo, Supiori, Membarmo Raya, Yalimo, Lanny Jaya dan Nduga.
Pasalnya, menurut Ketua KPU Husni Kamil Manik, pada pemilu lalu, banyak kendala yang terjadi di Papua. Antara lain, pendistribusian logistik yang terhambat, mengingat kondisi cuaca dan topografi daerah yang sulit dijangkau.
“Pengalaman pada pemilu legislatif dan pemilihan presiden, ada beberapa daerah di mana terdapat puluhan distrik harus gelar pilkada ulang. Karena logistik tak sampai di TPS (tempat pemungutan suara,red) pada waktu yang ditentukan,” ujarnya pada pelantikan anggota KPU Papua Pergantian Antar Waktu (PAW), Izak Randi Hikoyabi, di Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta, Rabu (25/2).
Selain itu, pengalaman pada pemilu lalu, kata Husni, pemutakhiran daftar pemilih dan penghitungan hasil pemilihan juga menjadi sorotan publik secara nasional.
Karena itu, KPU Papua kata Husni, harus benar-benar menyiapkan sejumlah skema dengan memerhatikan aspek teknis dan non teknis pemilihan. (gir/jpnn)
JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) meminta Komisioner KPU Provinsi Papua benar-benar menjadikan pelaksanaan pemilihan legislatif dan pemilihan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi