KPU Sudah Sahkan 71 Juta Suara
Senin, 04 Mei 2009 – 14:32 WIB

KPU Sudah Sahkan 71 Juta Suara
JAKARTA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) secara resmi sudah mengesahkan 71.180.517 (71,1 juta) suara dari total 171,2 juta pemilih dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT). Tersisa 11 provinsi belum selesai dihitung. Hingga Senin siang (4/5), KPU sedang melakukan rekapitulasi perolehan suara untuk Provinsi Sulawesi Tengah, namun perdebatan masih alot, seperti adanya pertanyaan dari Partai Bintang Reformasi (PBR).
"Menurut saksi kami, ada dua rekap di sana, antara dua rekap itu berbeda angkanya. Menurut saksi kami, ada delapan desa yang belum masuk perhitungan. Saya punya datanya," kata saksi dari PBR dengan pengeras suara.
Sebelumnya juga disampaikan oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). "Plenonya belum selesai, tapi rekapnya sudah ada di sini. Selain itu ada perbedaan angka," tukasnya.
Saksi dari Gerindra juga protes, karena mengklaim ada suaranya yang hilang.
Baca Juga:
Untuk diketahui, suara 71,1 juta yang sudah diketok oleh KPU itu berasal dari 22 provinsi atau 50 daerah pemilihan (dapil). KPU sudah membereskan suara dari Sumatera Utara (3.448.882 suara sah), Sumatera Barat (2.022.541 suara sah), Riau (2.034.541 suara sah), Jambi (1.292.650 suara sah), Sumatera Selatan (3.458.250 suara sah), Lampung (3.491.266 suara sah), Bangka Belitung (459.227 suara sah), Kepulauan Riau (593.568 suara sah).
JAKARTA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) secara resmi sudah mengesahkan 71.180.517 (71,1 juta) suara dari total 171,2 juta pemilih dalam Daftar Pemilih
BERITA TERKAIT
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang
- Bawaslu RI Turun Langsung Awasi PSU Pilkada Serang, Ada Temuan Pelanggaran