KPU Surabaya Buka Kotak Suara, Kejar Deadline MK
Kamis, 14 Agustus 2014 – 07:48 WIB

KPU Surabaya Buka Kotak Suara, Kejar Deadline MK
Sementara itu, pembukaan kotak suara di Kecamatan Bulak kemarin berlangsung lancar. Sebanyak 65 kotak suara dibuka di aula kantor. ”Proses buka kotak berlangsung lancar,” ujar Wakapolsek Kenjeran AKP Sigit S.
Dia menjelaskan, pembukaan kotak tersebut tidak mengindikasikan adanya perubahan perolehan suara. ”Saat pemilu maupun sekarang, hasilnya tetap sama,” jelasnya.
Seperti diberitakan, di Surabaya Jokowi-Jusuf Kalla berjaya di 30 kecamatan. Adapun pesaingnya, Prabowo-Hatta, hanya menang di satu kecamatan, tepatnya di Semampir. Berdasar hasil rekapitulasi KPU, Jokowi-JK meraih suara 64,14 persen, sedangkan Prabowo-Hatta meraup 35,85 persen. (git/c7/end)
SURABAYA – KPU Surabaya Rabu kemarin (13/8) melaksanakan perintah Mahkamah Konstitusi (MK) untuk membuka semua kotak suara di seluruh kecamatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung
- Terungkap! Ade Bhakti Satu-satunya Camat yang Menyuap Mbak Ita
- Peringatan Hari Kartini, UICI Meluncurkan PMB Bacth 9
- Praktisi Hukum Nilai Marcella dan Ary Bakri tak Layak Disebut Advokat
- Peringati Hari Bumi, Prudential Indonesia Tanam 5.000 Mangrove
- Mensesneg Jadi Jubir Istana, Pakar Pertanyakan Dasar Hukum: Jangan Penunjukkan Ala Kadarnya