KPU Tetapkan Adi-Ami Pemenang Pilkada Kerinci Hari Ini
Untuk menghindari hal yang tidak diinginkan, pihaknya menghimbau, kepada paslon yang akan segera ditetapkan sebagai Bupati dan wakil Bupati terpilih pada Pilkada 2018 ini, untuk tidak terlalu euforia atas kemananganya.
‘‘Kita mengharapkan, agar tim yang akan ditetapkan besok, untuk bisa ikut bekerjasama menjaga keamanan,’‘ tegasnya.
Terpisah Ketua Tim Pemenangan dan Tim Kampanye Paslon Bupati dan Wakil Bupati Adi-Ami, Yuldi Herman, dikonfirmasi mengatakan bahwa pihaknya akan mengikuti sidang penetapan bupati terpilih pada hari ini.
‘‘Ya, undangan telah kita terima. Dan besok (hari ini, red) Pak Adirozal tidak bisa hadir dikarenakan menunaikan ibadah haji. Tentunya wakil Bupati terpilih, Ami Taher yang akan menghadiri bersama dengan ketua Parpol pengusung dan pendukung beserta tim,’‘ ujarnya.
Dirinya meminta kepada semua pihak bisa menerima dengan lapang dada atas putusan sidang MK tersebut. ‘‘Mari sama-sama kita menghormati putusan MK,’‘ ungkap Yuldi Herman Ketua DPD PAN Kerinci yang menjadi partai pengusung Adi-Ami.
Dia juga menambahkan dengan hasil dan putusan sidang MK ini, dia berharap kepada semua elemen masyarakat bisa menerimanya. Dia juga berharap agar semua pihak dan masyarakat bisa ikut untuk bersama-sama dalam membangun Kerinci kedepannya.
‘‘Mari kita satukan persepsi guna membangun Kabupaten Kerinci lebih baik kedepannya. Kepada semua tim sukses, jangan terlalu bereuforia. Jagalah agar suasana Kerinci tetap kondusif,’‘ pintanya. (adi)
KPU Kerinci bergerak cepat paska keluarnya putusan Mahkamah Konstitusi menolak gugatan pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wabup Kerinci Zainal Abidin-Arsal.
Redaktur & Reporter : Budi