KPUD Kalbar Sudah Siapkan Bukti dan Saksi
jpnn.com - PONTIANAK- Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kalbar memastikan siap menghadapi semua gugatan calon kepala daerah di MK. "Sengketa perselisihan hasil pemilihan adalah mekanisme yang konstitusional," kata Umi Rifdyawaty, Ketua KPU Kalbar, kepada Rakyat Kalbar (grup JPNN), kemarin.
Hasil Pilkada serentak di Kalbar, ada empat daerah yang menggugat ke MK. Meliputi Pilkada Kapuas Hulu, Melawi, Sekadau dan Ketapang. Semua gugatan itu akan dihadapi KPU.
"Ada hak bagi KPU sebagai termohon untuk menjawab dan menyampaikan alat bukti dan saksi, sesuai dengan pokok permohonan yang disampaikan oleh pemohon," ungkap Umi.
Sesuai arahan Ketua KPU RI, semua permohonan penggugat hasil Pilkada harus dijawab KPUD.
"Penegasan KPUD provinsi sama dengan KPU pusat. Bahwa KPU kabupaten harus fokus dan serius dalam menghadapi sengketa di MK," tandasnya. (rakyatkalbar/dkk/jpnn)
PONTIANAK- Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kalbar memastikan siap menghadapi semua gugatan calon kepala daerah di MK. "Sengketa perselisihan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertebal Dukungan ke Luluk-Lukman, Sukarelawan Cantiq Surabaya Gelar Konvoi
- Survei Publicsensum: Elektabilitas Isran-Hadi Makin Moncer di Pilkada Kaltim
- Kampanye Akbar Robinsar-Fajar, Puluhan Ribu Massa Berkumpul di Lapangan Bukit Cilegon Asri
- Puluhan Sukarelawan Pramono-Rano Deklarasi Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Kampanye Akbar
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk