KRI Ini Jadi Markas Uji Coba Peluncuran Rudal TNI AL
jpnn.com, JAKARTA - KRI Teluk Bintuni-520 jajaran Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) mendapat kepercayaan sebagai kapal markas komando saat TNI Angkatan Laut melaksanakan uji coba penembakan senjata stategis di perairan laut Jawa pada Jumat (17/11/2017).
Uji coba penembakan senjata strategis ini disaksikan langsung oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Ade Supandi di atas geladak KRI Teluk Bintuni 520. Turut hadir mendampingi Kasal antara lain Asops Kasal, Aslog Kasal, Pangarmabar, Pangarmatim dan Pangkolinlamil.
Kasal Laksamana TNI Ade Supandi (lipat tanggan di dada) menyaksikan uji coba peluncuran senjata strategi TNI AL dari atas gedalak heli KRI Teluk Bintuni 520.
Dalam kesempatan itu, Ade Supandi menyampaikan rasa bangga kepada seluruh prajurit yang tergabung dalam Satgas atas keberhasilannya dalam melaksanakan uji coba tersebut.
“Selamat atas keberhasilan penembakan Rudal C705 dan Torpedo SUT, agar tampilan dan kemampuan yang ditunjukkan menjadi momentum untuk peningkatan performa kemampuan tempur prajurit TNI Angkatan Laut” ujar Ade usai pelaksanaan uji coba.
Dalam uji coba kali ini, dua KRI dari Satuan Kapal Cepat Koarmabar, KRI Kujang 642 dan KRI Clurit 641 disiapkan untuk peluncuran jenis Rudal C 705 serta KRI Nanggala 402 untuk penembakan senjata Torpedo SUT.
Kepala Dinas Penerangan Kolinlamil, Letkol Laut (KH) Bazisokhi Gea menambahkan kegiatan uji coba penembakan Rudal C 705 dan Torpedo SUT berhasil dengan baik dan sukses sasaran Ex KRI Karimata 960.(fri/jpnn)
Ade Supandi menyampaikan rasa bangga kepada seluruh prajurit yang tergabung dalam Satgas atas keberhasilannya dalam melaksanakan uji coba tersebut.
Redaktur & Reporter : Friederich
- Rahasia Haniyeh
- Korut Pamer Rudal Balistik Anyar, Hulu Ledak Superbesar
- Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Amerika, Rusia Siap-Siap Saja
- Pimpin Latihan Militer, Kim Jong Un Pamerkan Rudal Ganda Superbesar
- Perkuat Serangan Balik, Jepang Pesan 400 Rudal Tomahawk dari Amerika
- Kasal Muhammad Ali Bertemu Mark Hammond, Ini yang Dibahas