Krisis Global Pengaruhi Pemilu 2009

Krisis Global Pengaruhi Pemilu 2009
Krisis Global Pengaruhi Pemilu 2009
JAKARTA - Ketua Komisi Fiskal Kadin (Kamar Dagang dan Industri) Pusat, Bambang Susetyo meyakini krisis global finansial yang terjadi saat ini akan berpengaruh terhadap pelaksanaan Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden 2009 mendatang.

Hal itu ditegaskannya dalam acara diskusi bertema "Politik APBN Dalam Mendorong Pertumbuhan Ekonomi dan Menciptakan Stimulus  Rakyat," di press room DPR, Selasa (25/11). Selain Bambang, pembicara lainnya, Hasto Kristianto dari Fraksi PDIP, anggota Fraksi PKS DPR Rama Pratama dan Harry Azhar Aziz dari Fraksi Partai Golkar DPR

Pengaruh yang dimaksud, kata Bambang, adalah, suasananya tidak akan semarak dibanding dengan pelaksanaan Pemilu 2004 lalu. ''Penyebabnya, selain turunnya daya beli masyarakat juga akibat banyaknya kondisi perusahaan yang diambang kebangkrutan,'' katanya.

Memasuki Desember 2008 ini, lanjut Bambang, banyak kontrak-kontrak perusahaan yang akan habis. Sementara untuk tahun 2009 belum terjadi kontrak baru. Konsekuensinya, akan terjadi gelombang Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) oleh perusahaan terhadap para karyawannya.

JAKARTA - Ketua Komisi Fiskal Kadin (Kamar Dagang dan Industri) Pusat, Bambang Susetyo meyakini krisis global finansial yang terjadi saat ini akan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News