Krisis Listrik, Presiden Panggil Menteri
Selasa, 17 November 2009 – 10:59 WIB
Krisis Listrik, Presiden Panggil Menteri
JAKARTA– Krisis listrik yang melanda hampir seluruh wilayah Indonesia beberapa waktu terakhir ini menjadi perhatian khusus Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Selasa (17/11) pagi, pukul 11.00 Wib, Presiden memanggil sejumlah pejabat terkait di kantor Presiden. Sebelumnya, Meneg BUMN Mustafa Abubakar dan Meneg ESDM Darwin Saleh meminta maaf atas pemadaman listrik secara bergilir di ibukota Jakarta. Pemadaman itu tidak bisa dihindari karena sejumlah pembangkit bermasalah. Untuk menangani krisis listrik dan memperbaiki sejumlah gardu yang terbakar dan terganggu, PLN membutuhkan dana sekitar Rp4,6 triliun.
Mereka yang dipanggil presiden itu antara lain Menko Perekonomian, Hatta Rajasa; Menteri ESDM, Darwin Saleh; Dirut PLN Fachmi Mochtar; Menteri Perindustrian, MS Hidayat; dan Meneg BUMN, Mustafa Abubakar.
Baca Juga:
“(Pemanggilan mereka itu) sepertinya tentang listrik,” kata Kepala Biro Pers dan Media Istana Kepresidenan, DJ Nachrowi di Kantor Presiden, Selasa (17/11) pagi.
Baca Juga:
JAKARTA– Krisis listrik yang melanda hampir seluruh wilayah Indonesia beberapa waktu terakhir ini menjadi perhatian khusus Presiden Susilo
BERITA TERKAIT
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap