Kristina Ingin jadi Sarjana Hukum
Senin, 27 September 2010 – 06:49 WIB

Kristina Ingin jadi Sarjana Hukum
JAKARTA - Kasus hukum terkait kontrak kerja yang dialami sejumlah selebriti, membuat Kristina semakin tertarik untuk mendalami Ilmu Hukum. Saat ini, wanita kelahiran Jakarta, 8 Mei 1976 itu, tercatat sebagai mahasiswi Universitas Jayabaya Jurusan Hukum. Saking semangatnya, dia bahkan kerap menolak tawaran menyanyi karena enggan meninggalkan kuliahnya.
Pelantun lagu Jatuh Bangun itu mengungkapkan, tak ada persiapan khusus yang dilakukannya sebelum masuk bangku kuliah. Maklum, keinginannya mendalami Ilmu Hukum datang secara tiba-tiba. "Nggak ada persiapan apa-apa waktu memulai kuliah. Sekarang aku semester tiga. Aku mau jadi Sarjana Hukum," ujarnya, sambil lantas tertawa, saat ditemui di Gedung Wanita Patra Pertamina Simprug, Jakarta Selatan.
Baca Juga:
Menurut Kristina, jurusan yang diambilnya itu berkaitan erat dengan pekerjaannya di dunia entertain. Tak heran kalau dirinya begitu semangat mengikuti setiap mata kuliah yang diberikan.
"Aku penyanyi yang selalu berkaitan dengan kontrak kerja ini-itu. Makanya aku mau tahu (tentang hukum, Red) lebih detail lagi. Banyak hal dan pasal-pasal yang baru aku tahu, begitu aku masuk kuliah," katanya.
JAKARTA - Kasus hukum terkait kontrak kerja yang dialami sejumlah selebriti, membuat Kristina semakin tertarik untuk mendalami Ilmu Hukum. Saat ini,
BERITA TERKAIT
- Pendaftaran Epson International Pano Awards ke-16 Dibuka, Yuk Buruan Daftar!
- Pentas Kejutan The Chainsmokers di Kampus Arizona Berujung Penggerebekan
- Gitaris Seringai Dimakamkan di Indonesia, Jenazah Tiba Jumat
- Segera Nikahi Vika Kolesnaya, Billy Syahputra akan Pindah ke Belarusia?
- Begini Keseruan Joy Tobing dan Anjelia Dom Nongkrong di Grace Cafe Kemang
- Menjelang Tampil di Prambanan Jazz 2025, eaJ Rilis Ruin My Life