Kritik TNI, Novel Sebut Habib Bahar Diperlakukan Lebih Keras dari OPM
jpnn.com, JAKARTA - Wasekjen PA 212 Novel Bamukmin menyoroti sejumlah oknum TNI yang mencari Habib Bahar bin Smith gegara menyinggung KSAD Jenderal Dudung Abdurachman.
Menurut Novel, harusnya prajurit TNI keras kepada para pemberontak yang jelas-jelas mengancam kesatuan NKRI seperti Organisasi Papua Merdeka (OPM).
“TNI seharusnya keras terhadap OPM yang jelas merongrong negara, jangan keras kepada Habib Bahar,” ujar Novel ketika dikonfirmasi, Selasa (21/12).
Novel menyebut Habib Bahar sebagai sosok yang jelas dalam membela negara dan bangsa serta agama.
“Habib Bahar justru melawan segala bentuk kezaliman yang dilakukan oleh para penjilat aseng dan asing,” tegas Novel.
Diketahui sejumlah pria yang diduga TNI dan berbaju loreng mencari Habib Bahar.
Hal ini terlihat dari video yang beredar di media sosial.
Para prajurit itu merasa tak terima ketika Habib Bahar menyinggung KSAD Jenderal Dudung Abdurachman. (cuy/jpnn)
PA 212 meminta para prajurit TNI untuk tidak keras kepada Habib Bahar bin Smith. Harusnya TNI keras kepada OPM yang mengancam kesatuan NKRI.
Redaktur : Adil
Reporter : Elfany Kurniawan
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Letjen TNI Richard Pimpin Upacara Pemberangkatan Satgas Kizi TNI Kontingen Garuda XXXVII-K ke Afrika Tengah
- Soal Putusan MK, PDIP Tak Akan Diam Jika ASN hingga TNI-Polri Melanggar Netralitas
- Putusan MK jadi Kekuatan Bawaslu Awasi ASN, TNI, Polri, hingga Kades yang Tak Netral
- Warga Timor Tengah Selatan Serahkan Senjata & Peluru Aktif ke Korem Wira Sakti