KRL Gangguan Lagi, KJC Minta Maaf
jpnn.com - JAKARTA - KRL Commuter Line kembali mengalami gangguan di lintas Tanah Abang-Manggarai. Menurut Corporate Communication PT KCJ Eva Chairunisa, gangguan disebabkan karena operasional kereta jarak jauh senja Solo di wesel 13 B1,B2 Stasiun Tanah Abang mengalami masalah.
"PT KAI Commuter Jabodetabek memohon maaf atas gangguan perjalanan yang terjadi di lintas Tanah Abang - Manggarai sehubungan adanya gangguan operasional," ujar Eva, Kamis (10/3).
Saat ini gangguan tersebut sedang ditangani oleh petugas di lapangan. Untuk mengatasinya, saat ini KRL dari arah Bogor-Depok menuju Tanah Abang-Duri perjalanannya hanya sampai stasiun Manggarai.
Sementara dari arah Jatinegara menuju Manggarai-Depok-Bogor perjalanan KRL hanya bisa dilakukan sampai Tanah Abang.
"Untuk mengurai kepadatan di Manggarai akan dioperasikan KRL feeder Stasiun Manggarai sampai Stasiun Karet," terang Eva.
Alternatif lain, penumpang KRL bisa menggunakan moda transportasi lain dari Stasiun Manggarai atau dari Stasiun Tanah Abang.
Sedangkan untuk perjalanan lintas Maja-Parung Panjang-Serpong - Tanah Abang tetap berjalan normal. Lintas Bekasi - Jakarta Kota dan Bogor-Depok - Jakarta Kota juga beroperasi secara normal. (chi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS