Kronologi Insiden Maut yang Tewaskan 5 Anggota Kostrad
jpnn.com - INSIDEN kecelakaan maut terjadi di jurang di Padeha, Desa Sedoa, Kecamatan Lore Utara, Kabupaten Poso, Minggu (15/11), sekitar pukul 10.00 Wita. Truk yang membawa anggota Linud Kostrad 433/JS masuk ke jurang tersebut. Dalam kecelakaan maut itu, sebanyak lima orang dilaporkan meninggal dunia.
Informasi yang dihimpun pojoksulsel (JPNN Group), kecelakaan maut tersebut berawal saat rombongan Satgas Operasi Camar Maleo 4 (Yon Linud 433/JS Kostrad) bersama 5 unit truk berangkat dari Mayonif 711/Rks menuju sektor 4 (Napu).
Sekitar pukul 04.30 Wita konvoi pasukan Yonif Linud 433/Js mampir di Polsek Palolo Kabupaten Sigi untuk beristirahat. Sekitar 08.00 Wita rombongan konvoi berangkat menuju sektor 4 Napu.
Dalam perjalanan itulah insiden kecelakaan terjadi. Satu unit truk masuk jurang sekitar Padeha Desa Wuasa. Seluruh korban dievakuasi ke Puskesmas Wuasa sebelum diterbangkan menggunakan helikopter menuju Kota Palu. (sahrul alim)
INSIDEN kecelakaan maut terjadi di jurang di Padeha, Desa Sedoa, Kecamatan Lore Utara, Kabupaten Poso, Minggu (15/11), sekitar pukul 10.00 Wita.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak