Kronologis Insiden di Tribun VVIP Kalteng Putra vs Persebaya
jpnn.com, PALANGKA RAYA - Keputusan-keputusan wasit Very Permana dalam laga Kalteng Putra kontra Persebaya Surabaya di Stadion Tuah Pahoe, Palangka Raya, Selasa (26/9) tak hanya membuat tensi pertandingan memanas.
Tribun VVIP Stadion Tuah Pahoe yang diisi tamu-tamu kehormatan juga tak luput dari insiden panas.
Di tribun itu ada Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran dan Presiden Persebaya Azrul Ananda.
Tensi di tribun VVIP memanas ketika injury time lima menit sudah habis.
Saat itu, Very tak juga meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.
Ofisial Persebaya pun melayangkan protes kepada wasit cadangan M. Irham dan Match Commissioner Arfah.
Namun, hal tersebut membuat panas hati ajudan gubernur Kalteng.
Sang ajudan sempat ribut dengan staf Persebaya di tribun VVIP.
Keputusan wasit Very Permana dalam laga Kalteng Putra kontra Persebaya Surabaya di Stadion Tuah Pahoe, Palangka Raya, Selasa (26/9) tak hanya membuat laga panas
- Menpora Dito Sambut Baik Final DBL Seri Jakarta Digelar Kembali di Indonesia Arena
- Paul Munster Ungkap Awal Petaka Kekalahan Persebaya dari Persib, Juga Singgung Wasit
- Persib Bandung Menang 2-0 Atas Persebaya Surabaya, Begini Reaksi Bojan Hodak
- Pasar Murah Jelang Pilgub Kalteng Menuai Sorotan, Bawaslu Harus Jeli Lakukan Pengawasan
- Jadwal Persib vs Persebaya, 2 Pemain asal Brasil Sudah Siap
- Azrul Ananda: Sudah 7 Tahun Pimpin Persebaya, Baru Kali Ini Liga On The Track