Kronologis Kecelakaan di Simpang Rapak, 5 Tewas, 4 Mobil dan 14 Motor Rusak Berat

jpnn.com, BALIKPAPAN - Kecelakaan di Simpang Rapak atau Jalan Soekarno-Hatta Kilometer 0, Balikpapan, Kalimantan Timur, menewaskan lima orang, Jumat (21/1).
Kecelakaan terjadi akibat truk tronton KT-8534-AJ meluncur turun tak terkendali.
Truk tersebut kemudian menabrak kendaraan-kendaraan yang berhenti saat lampu merah menyala di persimpangan Rapak.
"Selain itu, ada empat korban luka berat dan puluhan orang luka ringan," kata Direktur Lalu Lintas Kepolisian Daerah Kalimantan Timur (Dirlantas Polda Kaltim) Komisaris Besar Polisi Sony Irawan di tempat kejadian.
Korban yang meninggal dunia dan luka-luka dibawa ke RS Kanujoso Djatiwibowo dan RS Beriman.
Menurut Kombes Pol. Sony Irawan, pihaknya mengamankan sopir tronton bernama Muhammad Ali (48) warga Jalan Tanjung Pura, Balikpapan Kota.
Disebutkan pula bahwa sopir ditahan di Polres Balikpapan.
Mengutip keterangan sopir tersebut, Kombes Pol. Sony menuturkan tronton merah yang dikemudikan Ali berangkat dari pul di Jalan Pulau Balang di KM 13 Soekarno-Hatta, Karang Joang, Balikpapan Utara pada pukul 05.00 WITA.
Kronologis kecelakaan truk tronton yang tak terkendali di Simpang Rapak, lima tewas, 4 mobil dan 14 motor rusak berat.
- Bikin Heboh, Tanaman Mirip Ganja Ditemukan di Pekanbaru, Begini Kata Polisi
- Polisi Rekomendasi Pencabutan STR Dokter Kandungan di Garut yang Lecehkan Pasien
- Ikhtiar Polisi Atasi Kemacetan Truk Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- DPR Desak Manajemen Pelabuhan Tanjung Priok Berkoordinasi Terkait Bongkat Muat dengan Polisi
- Dewi Juliani Desak APH Gunakan UU TPKS terkait Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan