Kronologis Kecelakaan Rombongan Jenderal Dudung, Mobil Oleng, Penumpang Terlempar

jpnn.com, PAPUA - Kepala Dinas Penerangan TNI AD (Kadispenad) Brigjen Tatang Subarna membeberkan kronologis kecelakaan tunggal yang terjadi di Merauke, Papua, Selasa (12/4).
Kecelakaan itu diketahui terjadi saat Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman mengunjungi wilayah Merauke, Papua.
TNI sudah menjelaskan bahwa mobil yang mengalami kecelakaan tunggal itu bukan rombongan utama dari Jenderal Dudung yang melakukan kunjungan kerja.
Adapun, kata Tatang, kronologi kejadian berawal saat mobil nahas itu melintas di KM 62 dari Merauke ke arah Sota, Papua, Selasa.
Mobil yang dikendarai Prada Adi Febrian Napitupulu saat itu melaju dengan kecepatan sekitar 60 km per jam.
Menurut Tatang, mobil kemudian oleng. Selanjutnya, mobil keluar dari badan jalan sisi sebelah kanan, sehingga kendaraan tidak bisa dikendalikan.
"Kemudian kendaraan oleng dan terbalik," ungkap jenderal bintang satu itu melalui keterangan pers yang dikirimkan Dispenad, Selasa (12/4).
Tatang menduga pengemudi tidak dalam keadaan prima saat berkendara, sehingga mobil keluar jalur lalu terbalik.
Kadispenad Tatang Subarna membeberkan kronologis kecelakaan tunggal yang terjadi di Merauke, Papua.
- Andreas: Kejahatan yang Dilakukan KKB tak Boleh Dibiarkan Terus Menerus Terjadi
- Tak Ada Luka Tembak di Jasad 11 Korban Pembantaian oleh KKB
- Kecelakaan Maut Hari Ini, Mahasiswi asal Siak Tewas, Mahasiswa Luka Berat
- Motor vs Mobil di Jalan AH Nasution Bandung, Wildan Prayoga Tewas di Tempat
- Bertabrakan dengan Mobil Lawan Arah di Tol Pekalongan, Bus Rombongan Bonek Lanjutkan Perjalanan ke Jakarta
- Bus Rombongan Bonek Kecelakaan vs Mobil Lawan Arah di Tol Pekalongan, 1 Orang Tewas