KSAL Laksamana Muhammad Ali dan KSAL UEA Bertemu, Nih Agendanya
jpnn.com, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali menghadiri kegiatan International Defence Exibitions (IDEX) 2023 di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Rabu (22/2).
Dalam kesempatan tersebut, KSAL melaksanakan pertemuan bilateral dengan Commander of UAE Navy Rear Admiral Saeed Bin Hamdan Al Nahyan.
KSAL Laksamana TNI Muhammad Ali melaksanakan pertemuan bilateral dengan Commander of UAE Navy Rear Admiral Saeed Bin Hamdan Al Nahyan saat menghadiri kegiatan International Defence Exibitions (IDEX) 2023 di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Rabu (22/2). Foto: Dispenal
Keduanya dalam pertemuan itu membahas sejumlah kerja sama antara kedua Angkatan Laut, khususnya dalam bidang latihan dan pendidikan.
Seperti diketahui pada tahun 2023 ini, TNI AL akan segera menggelar sejumlah event internasional di antaranya latihan dan symposium yang diikuti oleh puluhan negara sahabat yaitu Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK), International Maritime Security Symposium (IMSS), dan International Fleet Review (IFR).
Event Internasional tersebut direncanakan akan diselenggarakan di Makasar pada pertengahan tahun 2023.
Saat menghadiri IDEX 2023, Laksamana TNI Muhammad Ali beserta delegasi meninjau secara langsung sejumlah produsen Alutsista dari berbagai negara.
KSAL Laksamana TNI Muhammad Ali melaksanakan pertemuan bilateral dengan Commander of UAE Navy Rear Admiral Saeed Bin Hamdan Al Nahyan. Ini agendanya.
- Tangani Masalah Pagar Laut, TNI AL dan KKP Evaluasi Cara Terbaik Bantu Nelayan
- Menjalin Silaturahmi, KSAL Laksamana Muhammad Ali Terima Kunjungan Menteri PPN/Kepala Bappenas
- Menko Airlangga & Dubes Australia Bertemu, Kedua Negara Bahas Sejumlah Agenda Penting
- Presiden Prabowo Berpotensi Menunjuk Laksdya Erwin sebagai KSAL Baru
- Mantan KSAL Dukung Laksdya Erwin Pimpin TNI AL
- Mantan Kabais: Laksamana Madya Erwin Layak Jadi KSAL Berikutnya