KSAL Laksanakan Courtesy Call ke Kemenhub RI
jpnn.com, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono melaksanakan Courtesy Call ke Kementerian Perhubungan RI dalam rangka meningkatkan silaturahmi antara institusi TNI Angkatan Laut dengan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Republik Indonesia.
Pertemuan tersebut berlangsung di Rumah Dinas Menteri Perhubungan Komplek Widya Chandra, Jakarta Selatan, Rabu (11/11).
Dalam kesempatan itu, KSAL diterima langsung oleh Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi didampingi Sekjen Kementerian Perhubungan, Djoko Sasono dan Direktur Jenderal Perhubungan Laut R. Agus H. Purnomo.
KSAL dalam kunjungan kerjanya ini didampingi Kapushidrosal Laksda TNI Agung Prasetiawan, Waasops KSAL Laksma TNI Irvansyah dan Kadiskum AL Laksma TNI Kresno Buntoro.(fri/jpnn)
KSAL Laksamana TNI Yudo Margono melaksanakan Courtesy Call ke Kementerian Perhubungan RI dalam rangka meningkatkan silaturahmi antara institusi TNI Angkatan Laut dengan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Republik Indonesia.
Redaktur & Reporter : Friederich
- TNI AL dan SAR Gabungan Terus Mengevakuasi Warga Terdampak Letusan Gunung Lewotobi Laki-laki
- Menjelang HUT Ke-62, Korps Wanita TNI AL Beranjangsana di Wilayah Jakarta
- Perkuat Hubungan Bilateral, KSAL Terima Kunjungan Panglima Angkatan Laut Kanada
- TNI AL Gelar Surya Bhaskara Jaya dan Pembinaan Karakter Maritim di Atas Kapal Perang
- Menjalin Keakraban, Prajurit TNI AL dan Prajurit Angkatan Laut Rusia Berolahraga Bersama
- Poltekpel Banten Buka Sipencatar Non-Ikatan Dinas Diklat Pelaut Tingkat III, Buruan Daftar!