KSBSI Kabupaten dan Kota Bogor Dukung Ridwan Kamil

Menurut Kang Emil, buruh sangat solid dengan serikat-serikatnya. Pria berkacamata ini berharap seluruh buruh kompak mendukung pasangan Rindu. Untuk itu, Kang Emil akan memberikan program terbaik untuk buruh.
Kalau yang dipersoalkan itu masalah upah, menurut dia, itu satu aspek dalam urusan kesejahteraan.
UMSK juga tidak boleh telat, karena itu kebutuhan buruh yang sangat mendasar.
Masalah lain yang dihadapi buruh antara lain, padat karya, outsourching, perusahaan tidak taat aturan.
"Semua persoalan itu akan dikomunikasikan dengan baik dan dicarikan solusi terbaiknya," ujarnya.
Di Bandung, ketika aturan tidak cukup mensejahterakan, maka Kang Emil melakukannya dengan cara-cara lain.
Antara lain membuat konsep subsidi bus gratis dan sembako online. Dengan begitu, ketika upah tidak bertambah signifikan, paling tidak pengeluaran buruh kecil. Uang transport yang digantikan bus gratis, kemudian bisa ditabung.
"Konsep Rindu untuk buruh adalah kami buat hunian di dekat industri. Ini juga salah satu cara untuk mengurangi pengeluaran, sehingga buruh cukup jalan kaki ke tempat kerja," ucap Wali Kota Bandung yang namanya masuk dalam Pemimpin Terbaik Dunia 2018 versi Majalah Fortune ini.(chi/jpnn)
KSBSI ingin Ridwan Kamil bisa mensejahterakan para buruh, sehingga bisa mengangkat perekonomian mereka.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- 3 Berita Artis Terheboh: Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana, Paula Verhoeven Difitnah
- Sepeda Motor yang Disita KPK Sudah Tidak Ada di Rumah Ridwan Kamil