KSP Indosurya Buka Kembali Cabang di Belasan Kota Besar
jpnn.com, JAKARTA - Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Indosurya berkomitmen untuk mencairkan dana anggota sebagaimana homologasi yang di bawah Rp 500 juta sejak bulan September 2020.
Kini, Indosurya sudah memasuki cicilan keempat pada bulan Desember 2020 terhadap 1.150 anggota.
Bahkan, pada 2021 KSP Indosurya akan membuka cabang kembali di sejumlah kota besar. Cabang yang aktif kembali ini berjumlah belasan.
“Ada 12 kota besar yang akan aktifasi cabang kembali, yaitu Bandung, Surabaya, Medan, Cirebon, Samarinda, Balikpapan, Banten, Palembang, Sulawesi di Makassar, Batam, Malang,” kata salah satu Pengelola KSP Indosurya Rangga Mahisa Brahmara di Gedung Grha Indosurya, Jakarta Selatan pada Jumat (18/12).
Rangga menyebut bahwa pihaknya juga akan mengadakan rapat anggota tahunan (RAT) 2020 kepada seluruh anggota KSP Indosurya berkisar 12.000 orang.
Menurut dia, rapat tahunan anggota digelar secara online pada 29 Desember 2020. Dalam rapat tahunan anggota juga akan disampaikan rencana bisnis KSP Indosurya ke depan.
“Rapat anggota tahunan itu biasanya akan keluarkan laporan pertanggunganjawaban dari pengurus dan pengawas,” kata Rangga.
Sementara itu, salah satu pengurus KSP Indosurya, Sonia mengatakan, pihaknya sedang mempersiapkan untuk pembayaran dana nasabah di atas Rp 500 juta sampai Rp 1,99 miliar pada bulan Januari 2021. Kini, pihaknya tengah melakukan pengkinian atau pembaruan data anggota.
Pada 2021 KSP Indosurya akan membuka cabang kembali di sejumlah kota besar, yang jumlahnya belasan.
- Arlect International di Jogja Bahas Ekonomi Syariah, Undang Peserta dari Berbagai Negara
- Usut Kasus Korupsi di PT Jasindo, KPK Periksa Ketua Koperasi Simpan Pinjam Ini
- Diesel One Solidarity Ajak Generasi Muda Mengelola Keuangan Secara Efektif
- Buku Gelombang Pasang Koperasi Simpan Pinjam Indonesia Diluncurkan, Bamsoet Ungkap Hal Ini
- Bos Indosurya Segera Disidang, Saatnya Korban Gugat Ganti Rugi
- Bos Indosurya Segera Disidang, Sahroni: Hak Korban Harus Dikembalikan!