KSP Nilai Pemuda Katolik Menjawab Tantangan Kekinian
Nilai Pancasila Harus Menjadi Realitas Zaman
Dalam kesempatan itu, Apriadi Sinaga memaparkan tentang pentingnya aktualisasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan bersama elemen bangsa.
Menurut Apriadi, selain memberikan pemahaman nilai-nilai Pancasila kepada calon anggota baru Pemuda Katolik, seminar juga dimaksudkan untuk mengonsolidasikan pemuda lintas agama di Sumatera Selatan guna ikut bertanggung jawab mewujudkan nilai-nilai Pancasila.
“Para pemuda sudah seharusnya bersatu dan terpanggil mengimplementasi nilai-nilai Pancasila guna menjawab tantangan zaman,” kata Apriadi.
Apriadi menambahkan seminar Empat Pilar MPR tersebut rencananya akan dibuka oleh Ketua MPR Zulkifli Hasan dan menghadirkan beberapa pembicara antara lain Kepala Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP-Pancasila) Yudi Latief; Pangdam Sriwijaya; Uskup Agung Palembang; Ketua Umum Pengurus Pusat Pemuda Katolik, Karolin Margret Natasa; Ketua DPRD Provinsi Sumatera Selatan H.M Giri Ramanda N Kiemas; dan lain-lainnya.(fri/jpnn)
Deputi IV Kantor Staf Kepresidenan (KSP) beraudiensi denganPengurus Pemuda Katolik terkait rencana seminar tentang Pancasila di Sumatera Selatan
Redaktur & Reporter : Friederich
- Refleksi Akhir Tahun, BPIP Komitmen Jaga dan Kuatkan Pembinaan Ideologi Pancasila
- Waket Komisi VIII DPR-LDII Ingatkan Persoalan Kebangsaan Hadapi Tantangan Berat
- Kumpul Bareng Komunitas Tionghoa di PIK, Ridwan Kamil Gaungkan Toleransi
- Ahmad Muzani Ungkap Cerita Prabowo Terbitkan PP 47 Hapus Utang Rakyat: Amanat Pancasila
- Stefanus Gusma Terpilih Kembali Jadi Ketum PP Pemuda Katolik
- Presiden Prabowo dan Tantangan Aktualisasi Pancasila