KTT G20 Sukses, Menko Airlangga: Karena Indonesia Inklusif
jpnn.com, JAKARTA - KTT G20 yang berlangsung di Bali 15-16 November lalu dinilai sukses. Salah satu indikatornya adalah KTT G20 mampu menghasilkan konsensus Bali Leaders Declaration.
Awalnya, pelaksanaan KTT G20 dikhawatirkan akan minim kehadiran negara dunia karena konflik yang masih berlangsung antara Rusia dan Ukraina.
Di balik kekhawatiran itu, ternyata Indonesia mampu menghadirkan 17 negara. Lebih dari itu, pertemuan tersebut melahirkan kesepakatan Leaders Declaration yang berisi 52 paragraf.
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, keberhasilan Indonesia menjadi Presidensi KTT G20 berkat sikap politik yang inklusif.
"Kunjungan Bapak Presiden Joko Widodo ke Rusia dan Ukraina sangat membantu perhelatan KTT G20. Hal itu menjadi simbol bahwa Indonesia memiliki sikap politik yang inklusif, mengajak kedua negara yang sedang berkonflik untuk mengurangi ketegangan," ujar Menko Airlangga dalam acara Obrolan Malam Fristian, Rabu (23/11).
Menko Airlangga menambahkan, kehadiran Presiden Joko Widodo pada Rusia dan Ukraina membuat negara-negara G20 yakin Indonesia serius menangani masalah-masalah global.
"Para negara G20 berkeinginan hadir di KTT karena percaya Indonesia bisa memfasilitasi pertemuan dengan baik negara-negara dunia di tengah konflik Rusia-Ukraina, karena Indonesia punya misi positif untuk sejumlah masalah dunia," tambah Menko Airlangga.
Permasalahan geopolitik yang sedang terjadi di Rusia dan Ukraina menjadi isu yang membuat diskusi menjadi alot. Padahal, Menko Airlangga menegaskan, fokus isu forum KTT G20 adalah ekonomi, bukan politik.
KTT G20 yang berlangsung di Bali 15-16 November lalu dinilai sukses. Salah satu indikatornya adalah KTT G20 mampu menghasilkan konsensus
- Apakah Bentrokan Indonesia dengan Kapal Tiongkok di Laut China Selatan Pertanda Konflik?
- Menko Airlangga Beberkan Upaya Pemerintah Menjaga Sektor Industri Dalam Negeri
- Menko Airlangga Hartarto Dorong Akselerasi Kemajuan Ekosistem Ekonomi Syariah
- Hari Pertama Retreat Kabinet Merah Putih, Menko Airlangga: Sigap, Semangat dan Solid!
- Siemens dan RAD-AID International Hadirkan Pelatihan Khusus Kedokteran Nuklir di Indonesia
- HLF MSP dan IAF ke-2 Berdampak Positif pada Posisi Indonesia di Kancah Global