Kualifikasi MotoGP Styria: Pol Espargaro Catat Rekor, Rossi Jatuh di Saat Krusial
jpnn.com, SPIELBERG - Pol Espargaro mengukir catatan emas buat KTM di kualifikasi MotoGP Styria yang berlangsung di Red Bull Ring, Spielberg, Sabtu (22/8) malam WIB.
Espargaro menjadi yang tercepat, sekaligus menorehkan pole position yang pertama buat KTM di kelas MotoGP.
Pembalap asal Spanyol itu mencatat waktu satu menit 23,580 detik, berjarak 0,022 detik saja dari rider LCR Honda Idemitsu, Takaaki Nakagami.
Pol Espargaro meraih pole dalam kualifikasi yang penuh drama. Menegangkan.
Advantage KTM!!! ????@polespargaro takes over at the top! ????#AustrianGP ???? pic.twitter.com/GKZMYUNW8U — MotoGP™???? (@MotoGP) August 22, 2020
Selain Espargaro dan Nakagami, sejumlah pembalap bersaing ketat di detik-detik akhir kualifikasi.
Bahkan, Johann Zarco yang harus start dari pit lane (hukuman) juga tampil gila.
Drama menegangkan di kualifikasi MotoGP Styria sudah dimulai sejak penyisihan pertama, saat Rossi jatuh.
- Klasemen MotoGP 2024: Pecco Masuk Klub Elite, Ada Marquez & Rossi
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Emilia Romagna, Valentino Rossi jadi Sorotan
- Tegas! Begini Pecco Menyikapi Perseteruan Rossi Vs Marquez
- Berita Duka, Luca Salvadori Meninggal Dunia, Valentino Rossi Lakukan Sesuatu
- Pol Espargaro Yakin KTM Bisa Meruntuhkan Dominasi Ducati Pada MotoGP 2025
- Blak-blakan, Pol Espargaro Sebut Lingkungan Kerja Repsol Honda Tidak Nyaman