Kualifikasi Voli Putra Road to Paris Bergulir Mulai Besok, Ini Pembagian Grupnya
Jumat, 29 September 2023 – 09:36 WIB

Brasil dan Italia satu grup pada Road to Paris kualifikasi bola voli putra Olimpiade 2024. Foto: volleyballworld
jpnn.com - JAKARTA - Persaingan Road to Paris kualifikasi bola voli Olimpiade 2024 kategori putra bakal bergulir di Brasil, Jepang, dan China mulai Sabtu (30/9) hingga Minggu (8/10).
Brasil dan Italia menjadi favorit di Grup A.
Namun, Kuba dan Iran si peraih emas Asian Games 2022 punya potensi merusak skenario Brasil dan Italia untuk segera memesan tempat di Paris 2024 bersama tuan rumah Prancis.
Di Grup B, Jepang dan Amerika Serikat menjadi kandidat paling kuat finis di Top 2 di akhir kualifikasi pul.
Slovenia bisa menjadi Kuda Hitam di pul ini.
Grup C, Polandia, Argentina, Belanda dan tuan rumah China bakal bersaing ketat.
Road to Paris
Cabor bola voli Olimpiade 2024 akan diikuti 12 tim kategori putra dan 12 tim kategori putri.
Setelah wanita-wanita bersaing, giliran para pria melakoni Road to Paris kualifikasi bola voli putra Olimpiade 2024.
BERITA TERKAIT
- Proliga 2025: Popsivo Polwan Dipaksa Membumi Seusai Kalah dari Pertamina Enduro
- Jakarta Pertamina Enduro Ukir Sejarah, Tren 10 Kemenangan Popsivo Polwan Runtuh
- Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Bandung BJB Tandamata Gagal ke Final Four Proliga 2025
- Demi Tiket Final Four, Jakarta Livin Mandiri Enggan Anggap Remeh Bandung bjb Tandamata
- Jakarta Livin Mandiri Berharap Tara Taubner dan Annie Mitchem Meledak di Seri Palembang
- Jadwal Proliga 2025 Seri Pontianak: Tim Milik Kepolisian RI Siap Unjuk Gigi