Kuasa Hukum Habib Rizieq Melaporkan Boedi Djarot dkk ke Polda Metro Jaya
jpnn.com, JAKARTA - Kuasa hukum Habib Rizieq Shihab, Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis, resmi melaporkan pelaku dugaan penghinaan terhadap ulama ke Polda Metro Jaya.
Laporan ini diterima polisi setelah Eggi Sudjana bertemu ke Wakapolda Metro Jaya.
Damai Hari Lubis mengatakan, laporan mereka diterima dengan nomor register LP/4599/VII/YAN2.5/2020/SPKT PMJ tanggal 5 Agustus 2020. Pelapor adalah Eggi Sudjana dan terlapor masih dalam lidik.
“Terlapor adalah Boedi Djarot dan kawan-kawan. Mereka diduga melanggar Pasal 156 KUHP dan Pasal 14 dan Pasal 15 UU Nomor 1 Tahun 1946 tentang peraturan hukum pidana,” kata Damai dalam keterangannya, Rabu (5/8).
Damai mengatakan, sebenarnya proses pelaporan ini sudah dilakukan sejak Senin dan Selasa (4/8).
Namun, penyidik saat itu belum mau menerima laporan dari pihak Damai dan Eggi.
"Alhamdulilah atas jerih payah kami, pada hari ketiga ini, berbuah hasil, untuk melaporkan Boedi Djarot dkk,” sambung Damai.
Laporan ini dilakukan setelah adanya aksi pembakaran foto Habib Rizieq Shihab saat aksi demo pada 27 Juli lalu di depan Gedung DPR.
Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis, selaku kuasa hukum Habib Rizieq Shihab, resmi melaporkan Boedi Djarot dkk ke Polda Metro Jaya.
- Habib Rizieq Cs Gugat Presiden, Gunakan Istilah G30S/Jokowi
- Anak Buah Prabowo Temui Habib Rizieq, Ini yang Dibicarakan
- Setelah Bebas Murni, Habib Rizieq akan Kembali Berdakwah
- Habib Rizieq Bebas Murni Hari Ini Atas Perkara Kriminalisasi
- Inilah 23 Amicus Curiae yang Dipertimbangkan MK, Ada dari Habib Rizieq, Megawati, dan Reza Indragiri
- Habib Rizieq Siap Lindungi Aksi Mahasiswa dari Gangguan Preman