Kuasa Hukum Ungkap Kondisi Terkini Ade Armando, Ada Pendarahan  

Kuasa Hukum Ungkap Kondisi Terkini Ade Armando, Ada Pendarahan  
Tim kuasa hukum Ade Armando saat mengungkapkan kondisi terkini kliennya di kawasan Jakarta Selatan, Kamis (14/4) Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com

"Kemarin, klien kami di-CT scan dan visum untuk kepentingan pengadilan," lanjutnya.

Tak hanya itu,  Aulia menyebutkan saat ini komunikasi dengan Ade Armando masih terbatas lantaran pegiat media sosial itu mengalami benturan di kepala. 

"Kalau Bang Ade Armando saat ini komunikasi bisa lewat tangan dan isyarat lainnya," jelasnya. 

Selain itu, Ade Armando juga sempat dikabarkan mengalami pendarahan di otak.

Namun, Aulia menyebutkan pendarahan tersebut bisa diatasi oleh tim dokter.

"Alhamdulillah berkat kerja tim dokter yang sangat profesional itu bisa diatasi," pungkasnya.

Diketahui, Ade Armando dikeroyok sekolompok orang di depan gedung MPR/DPR/DPD, Senin (11/4).

Akibatnya, Ade babak belur hingga mengalami luka-luka di bagian wajah. (mcr8/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

Kuasa hukum mengungkap kondisi terkini Ade Armando. Menurut Prima Angkow, kondisi Ade Armando bisa dibilang parah karena ada pendarahan di kandung kemih.


Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News