Kuat dan Yosua Tatap-tatapan, Tegang, Putri Candrawathi Pucat
jpnn.com - JAKARTA - Bripka Ricky Rizal sempat bertanya kepada Kuat Ma'ruf ihwal kejadian apa yang dialami Putri Cadrawathi.
Saat itu, 7 Juli 2022, Ricky Rizal baru saja tiba di rumah Ferdy Sambo di Magelang setelah ditelepon Putri Candrawathi agar lekas pulang.
Saat ditelepon Putri, Bripka Ricky Rizal dan Bharada Richard Eliezer dalam perjalanan pulang ke rumah seusai mengantar anak Ferdy Sambo.
Dalam kesaksiannya, Bripka Ricky mengaku tak melihat satu orang pun setiba di lantai satu rumah Magelang, Jawa Tengah.
"Saya naik ke lantai dua, terus saya lihat Susi menangis duduk di depan, nangis, terus ketemu Om kuat di sebelahnya berdiri," kata Ricky di ruang sidang Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (5/11).
"Ada apa, Om?" tanya Ricky kepada Kuat.
"Tadi saya lihat Yosua, naik turun tangga. Saya samperin malah lari, terus saya lihat ke atas, ibu sudah tergeletak, saya sempat kejar pakai pisau, lihat ibu, lihat ibu," begitu kalimat Kuat yang diulang Ricky di persidangan.
Bripka Ricky kemudian masuk ke kamar Putri Candrawathi.
Bripka Ricky Rizal mengungkap Kuat Ma'ruf dan Yosua sempat tatap-tatapan. Saat itu kondisi Putri Candrawathi puat dan lemah.
- Putri Candrawathi Dieksekusi ke Lapas Pondok Bambu Jaktim
- Ini yang Terjadi saat Sidang Tertutup Perkara Ferdy Sambo di MA, Vonis Mati pun Berubah
- Detik-Detik MA Meringankan Hukuman Putri Candrawathi
- Hukuman Putri Candrawathi Berkurang 50%, Lobi Bawah Tanah?
- Hukuman Kuat Ma'ruf Tidak Berkurang, Tetap 15 Tahun Penjara
- Terapkan Budaya Siri' Na Pacce dalam Mengeksekusi Yosua, Ferdy Sambo Tak Layak Dihukum Mati