Kubu Ical Ditenggat Seminggu Angkuti Barang dari Kantor DPP

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Golkar versi Munas Jakarta Yorrys Raweyai menegaskan bahwa kantor DPP di Jalan Anggrek Neli Murni tertutup bagi kubu Aburizal Bakrie.
Ia pun meminta Aburizal dan para loyalisnya untuk segera membereskan barang-barang mereka dari kantor tersebut.
"Saya akan membuat surat buat seluruh pengurus (versi munas) Bali. Saya beri satu minggu untuk mengambil barang-barang pribadi. Kami mau menata kantor lebih baik," tegas Yorrys di kantor DPP Golkar, Senin (15/12) sore.
Yorrys mengatakan, para pengurus versi Munas Bali boleh saja berkunjung ke kantor tersebut. Asalkan, mereka minta izin dan tidak melakukan kegiatan kepartaian di tempat itu.
Lalu di mana kubu Ical harus melakukan kegiatan mereka? Yorrys mengaku tidak peduli. Yang jelas, lanjutnya, selama masih mengakui hasil Munas Bali, mereka tidak bisa masuk kantor DPP.
"Yang Bali silahkan berkantor di Epicentrum yang dijanjikan Aburizal Bakrie dulu. Suka-suka mereka lah. Tapi di sini ga boleh," pungkas politikus asal Papua itu. (dil/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Golkar versi Munas Jakarta Yorrys Raweyai menegaskan bahwa kantor DPP di Jalan Anggrek Neli Murni tertutup bagi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Seusai Membongkar Hibisc Fantasy Puncak, Dedi Mulyadi Bakal Audit Seluruh BUMD Jabar
- KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi
- Polisi Dinilai Selewengkan Restorative Justice di Kasus WN India Vs Perusahaan Saudi
- Pengangkatan CPNS & PPPK Ditunda, Muhdi: Sulit Dipercaya
- Wamentan: Pengusaha FOMO Naikkan Harga Pangan Terancam Pidana & Masuk Neraka
- Heboh Kasus MinyaKita, Legislator PKB Singgung Soal Pengawasan