Kubu Prabowo Klaim Dukungan 30 Provinsi
Senin, 12 Juli 2010 – 03:09 WIB

Kubu Prabowo Klaim Dukungan 30 Provinsi
DENPASAR - Jabatan Prabowo Subianto di HKTI (Himpunan Kerukunan Tani Indonesia) segera habis. Bali akan dipilih menjadi tempat untuk melakukan Munas VII, tepatnya di Hotel Inna Grand Bali beach yang akan dimulai Senin (12/7) hari ini. Dalam munas ini akan dilakukan pemilihan ketua Umum HKTI. Prabowo Subianto masih menjadi calon kuat. Bahkan Bali memastikan diri "ngetohin" alias menjagokan Pendiri Partai Gerindra itu. Itu kan jargonnya Prabowo? Artinya pasti mendukung Prabowo? Ditanya balik seperti itu, Suparta tidak mau gamblang. Hingga akhirnya malah mengatakan jika hingga saat ini Prabowo dipinang oleh 30 Dewan Pengurus Provinsi. Artinya hanya tiga provinsi yang belum menyampaikan dukungan.
Jajaran HKTI Bali dipimpin oleh Ketua HKTI Bali Prof Nyoman Suparta, dengan Ketua Panitia Lokal Munas Nyoman Nadayana, Pengurus HKTI Pusat Edhi Prabowo, Panitia Pengarah Munas Komang Subudi dan Ketua Humas Komang Suarsana, memberikan penjelasan ke puluhan awak media di Sekretariat HKTI Bali.
Baca Juga:
Di awal penjelasan Prof Suparta memang sudah mulai memuji pemimpin HKTI saat ini Prabowo. Bahkan dia mengatakan di tangan Ketua Dewan Pembina Gerindra itu, HKTI bangkit dan semakin solid. Tak hanya itu ketika ditanya apakah Bali pasti mendukung mantan cawapres itu, dosen Unud itu awalnya mengaku belum memastikan sikap. Namun Suparta mengatakan jika Bali akan mendukung sosok yang memiliki visi dan misi membawa Indonesia menjadi macan Asia. ""Kami akan mendukung pemimpin yang mampu menyejahterakan petani. Dan mampu membawa Indonesia menjadi macan Asia," jawab Prof Suparta.
Baca Juga:
DENPASAR - Jabatan Prabowo Subianto di HKTI (Himpunan Kerukunan Tani Indonesia) segera habis. Bali akan dipilih menjadi tempat untuk melakukan Munas
BERITA TERKAIT
- Bawaslu Incar Pemodal Politik Uang di PSU Pilkada Kabupaten Serang
- Yorrys Dukung Bahlil Menerapkan Pengelolaan Golkar Secara Modern
- Pakar Hukum Abdul Chair Dorong MK Tetapkan Pemenang Pilkada Banggai Tanpa Kembali PSU
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Gibran bin Jokowi Tak Berkontribusi, Wajar Ada yang Meminta Ganti
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos