Kubu Rendra Klaim Legal
Segera Bentuk Susunan Pengurus Baru Arema
Jumat, 29 Juli 2011 – 09:15 WIB
Namun, dari surat keputusan pengesahan yang baru diterima, Bambang hanya mengatakan isi pokoknya adalah pengesahan Rendra sebagai pembina yayasan. "Dengan pengesahan ini, Pak Rendra kini memiliki kewenangan penuh sebagai pembina yayasan," kata Bambang.
Baca Juga:
Karena itu, sekarang Rendra bisa segera mengambil langkah-langkah untuk Arema. Salah satu yang mendesak adalah membentuk kepengurusan. "Pak Rendra kan sudah mendapat legalitas. Jadi, kapan pun, entah itu besok (hari ini), dia bisa membentuk kepengurusan," kata Bambang.
Terkait dengan rencana pembentukan pengurus, salah seorang sumber di internal Arema menyatakan, hal itu kemungkinan dilakukan hari ini. "Apakah pagi, siang, atau malam, kita belum memastikan," kata sumber tersebut.
Kabarnya, Rendra sudah menentukan siapa nama-nama yang bakal masuk di kepengurusan baru Arema. Sejumlah pos seperti sekretaris dan bendahara yayasan bahkan sudah terisi. Adapun pos yang masih belum menemukan orang yang tepat adalah ketua yayasan dan direktur utama PT Arema Indonesia. "Itu masih jadi perdebatan. Kita lihat besok (hari ini, Red)," katanya. (muf/abm/jpnn/ca)
MALANG - Perseteruan di Yayasan Arema memasuki babak baru. Kabar terakhir, kubu Rendra Kresna mengklaim telah mendapatkan pengesahan dari Kementerian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Luar Biasa! Pasangan Baru Thailand Juara Kumamoto Masters 2024
- Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU