Kubur Bayern di Bernabeu
Rabu, 25 April 2012 – 07:37 WIB
Ambisi Real berikutnya adalah final Liga Champions. Lebih dari itu, mereka menginginkan gelar Liga Champions kesepuluh. Artinya, mereka harus menang.
Winger Real asal Portugal Cristiano Ronaldo yang musim ini telah mengemas 54 gol di semua ajang, berharap Real bisa mencetak gol duluan agar lebih tenang. "Kami harus mencetak gol dulu. Sebab, Bayern akan kembali memainkan serangan balik dan mereka sangat menghormati kami saat bermain di Bernabeu," kata Ronaldo, seperti dikutip Goal.
"Kami juga harus berhati-hati kepada Mario Gomez, salah satu striker paling berbahaya di Liga Champions. Franck Ribery dan Arjen Robben juga sulit ditebak dan seringkali menjadi pembeba. Mereka berbahaya," jelas Ronaldo.
Gelandang serang Real asal Jerman Mesut Ozil menilai, ini momen yang tepat buat mereka mencapai final dan merebut gelar ganda di Liga Primera Spanyol dan Liga Champions. "Kami sedang tertinggal satu gol, tetapi saya menyakini kami bisa mengatasinya dan lolos ke final," kata Ozil, seperti dikutip Soccernet.
MADRID - Bayern Munchen hanya terpisah 90 menit dari final Liga Champions. Hanya, mereka mendapatkan hambatan besar karena harus melewati neraka
BERITA TERKAIT
- PSKC Keok di Kandang, Kas Hartadi Lakukan Evaluasi
- Jorge Martin Sebut Pecco dan Marquez Jadi Pesaing Beratnya di MotoGP 2025
- MilkLife Soccer Challenge All-Stars: Perkasa di Setiap Laga, Tim All-Stars Kudus Raih Gelar Juara
- Liga 2: Bhayangkara FC Tekuk PSKC Cimahi, Ada Peran Dewi Fortuna
- Targetkan Bhayangkara FC Kembali ke Liga 1, Sang Pelatih Ingatkan Pemain Soal Ini
- Sempat 2 Kali Tertinggal, Dewa United Pukul PSM Makassar