Kue Tar Masuk Lapas Semarang, Petugas Langsung Siaga, Lihat Tuh Isinya

jpnn.com, SEMARANG - Paket berisi kue tar yang dikirimkan ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Semarang, Jawa Tengah, sontak membuat geger.
Kue tar yang rencananya akan dikirimkan ke salah satu narapidana ternyata ditemukan berisi narkoba jenis sabu-sabu.
Ada 18 paket kecil dimasukkan ke dalam kue tar tersebut.
Kepala Lapas Kelas I Semarang Supriyanto mengatakan penggagalan penyelundupan sabu-sabu tersebut bermula saat pengunjung seorang pria berinisial X hendak mengirimkan makanan kepada narapidana berinisial OM.
Pengunjung itu memanfaatkan layanan pengiriman makanan dan barang tanpa turun (drive thru).
Setelah melewati penggeledahan makanan, petugas lapas Semarang Isnawati menemukan sabu-sabu sebanyak 18 paket dalam klip plastik putih yang disimpan di dalam tar.
"Saat dilakukan pengecekan barang, terdapat bungkusan terselip di dalam kue tar dan setelah diteliti lebih lanjut, petugas menemukan 18 paket yang diduga berisi sabu-sabu dan satu ponsel," ujarnya.
Petugas pun langsung memgamankan tersangka untuk dimintai keterangan lebih lanjut.
Paket berisi kue tar yang dikirimkan ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Semarang, Jawa Tengah, sontak membuat petugas geger.
- Polres Inhu Tangkap Pelajar Asal Pekanbaru yang Jadi Bandar Narkoba
- AKBP Fajar Ditangkap Propam Mabes Polri, Kasusnya Dobel
- 3 Residivis Kasus Narkoba di Bali Berulah Lagi
- Polisi Grebek Kampung Narkoba di Banyuasin, 7 Pelaku Diamankan, Lihat nih!
- Kantongi Puluhan Paket Sabu-Sabu Siap Edar, Pria di Musi Rawas Diringkus
- Kedapatan Bawa 22 Paket Sabu-Sabu, Dua Pria Ditangkap