Kuil India Simpan Harta Rp 189 Triliun
Rabu, 06 Juli 2011 – 11:21 WIB

Kuil India Simpan Harta Rp 189 Triliun
NEW DELHI - Sebuah kuil Hindu di India ternyata menyimpan harta karun yang luar biasa. Para pejabat pemerintah telah membuka ruang rahasia di bawah tanah yang berada di Kuil Sree Padmanabhaswamy, Trivandrum, Negara Bagian Kerala, selatan India.
Enam ruang bawah di kuil peninggalan abad ke-16 tersebut yang ditutup selama lebih dari 150 tahun telah dibuka. Sebuah panel pemerintah membuka ruang keenam Senin lalu (4/7). Aneka koin emas, batu permata, dan perhiasan pun ditemukan pada kuil Dewa Wisnu tersebut. Berdasar taksiran tidak resmi, total nilai harta karun itu mencapai satu triliun rupee atau sekitar USD 22 miliar (lebih dari Rp 189 triliun).
Menyusul temuan tersebut, Kepala Polisi Kerala Jacob Punnoose menyatakan bahwa pihaknya telah mengirim personel polisi tambahan untuk menjaga kuil itu. Dia juga berencana mendatangkan sistem keamanan teknologi tinggi untuk melindungi harta karun tersebut.
Pasukan komando bersenjata lengkap membuat pagar betis di sekitar kuil tersebut sejak Senin lalu. Menteri Besar Kerala Oommen Chandy menyatakan, pemerintah lokal sengaja mengambil langkah jaga-jaga. Pengamanan di sekitar kuil itu dibuat tiga lapis dengan melibatkan 100 polisi bersenjata lengkap.
NEW DELHI - Sebuah kuil Hindu di India ternyata menyimpan harta karun yang luar biasa. Para pejabat pemerintah telah membuka ruang rahasia di bawah
BERITA TERKAIT
- Waka MPR Hidayat Nur Wahid: Netanyahu Lebih Pantas Ditangkap ICC Dibandingkan Duterte
- Bantah Israel, Trump Menjamin Warga Palestina Tak Akan Diusir dari Gaza
- Blokade Israel Memperburuk Situasi Kemanusiaan di Jalur Gaza
- Menlu China Minta Warga Jepang Setop Dukung Taiwan, Ungkit Dosa Era Perang Dunia II
- Pegawai Bandara Mogok Kerja, 3.400 Penerbangan Dibatalkan
- Menlu China Tolak Usulan Trump soal Gaza