Kukar Segera Bagikan 13 Ribu Laptop untuk Guru
Minggu, 18 Desember 2011 – 11:56 WIB
TENGGARONG - Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Rita Widyasari memastikan segera merealisasikan pemberian laptop kepada 13 ribu guru. Pembagian laptop ini sebagai program peningkatan mutu pendidikan dengan menyokong kinerja guru yang dibagikan awal pekan depan. Saat ini, menurutnya, seluruh laptop sudah berada di Dinas Pendidikan (Disdik) Kukar selaku pelaksana pengadaan. Disdik yang lebih tahu alur laptop-laptop tersebut dan tempat penyimpanannya.
“Sebenarnya dalam pekan ini sudah ada rencana untuk pembagian, namun karena ada kesibukan di pusat (Jakarta. Red.), sehingga kami belum bisa menyelenggarakan serah terima laptop itu,” katanya. Karena itu, dia mengupayakan awal pekan mulai direalisasikan. Mengingat wacana pemberian barang elektronik ini sudah sangat dinantikan sejumlah guru di sejumlah kecamatan di Kukar.
“Saya memang belum lihat langsung laptop-laptop tersebut, namun sesuai daftar guru yang ada diperkirakan jumlahnya lebih dari 13 ribu orang,” terangnya.
Baca Juga:
TENGGARONG - Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Rita Widyasari memastikan segera merealisasikan pemberian laptop kepada 13 ribu guru. Pembagian laptop
BERITA TERKAIT
- Ganesha Operation Bekali Siswa Sumsel Menghadapi Seleksi Masuk Perguruan Tinggi yang Ketat
- Institut Teknologi Del Menggunakan AI untuk Deteksi Kecurangan Saat Ujian
- Rantastia Nur Alangan Ungkap Dukungan Dr. Ram Krishna untuk UIPM
- Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Sulsel, Ganesha Operation Kenalkan GO Expert
- Uhamka Masuk Daftar Universitas Terbaik Asia versi QS AUR 2025
- Ini Kata Bahlil soal Gelar Doktornya di SKSG UI