Kuliah Umum di UMP, Novanto Jelaskan Pentingnya Pendidikan Politik
jpnn.com - PALANGKARAYA - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, Setya Novanto menyampaikan kuliah umum di ruang serbaguna Universitas Muhammadiyah Palangkaraya, Senin (28/11).
Di kampus yang berjulukan The Green Islamic ini Novanto menyampaikan kuliah umum bertema: Sinergitas Penguatan Peran Partai Politik dan Perguruan Tinggi Dalam Melakukan Pendidikan Politik Bagi Masyarakat.
"Untuk membangun national and character building di kalangan generasi muda, khususnya para mahasiswa sangat penting dilakukan pendidikan politik," kata Novanto dalam sambutannya.
Sebagai calon pemimpin masa depan, kata dia, mahasiswa akan mendapat pengetahuan tentang wawasan kebangsaan, pentingnya menjaga kebhinnekaan, sistem politik dan ketatanegaraan, serta bagaimana memperjuangkan aspirasi dan kepentingan rakyat.
Dalam pemaparannya, Setnov juga menjelaskan peran partai politik dalam membangun bangsa dan negara. Kata dia, lewat parlemen dan pemerintahan partai politik terlibat dalam penyusunan kebijakan kenegaraan dan pembangunan untuk kemakmuran dan kesejahteraan, termasuk pendidikan untuk rakyat.
"Perguruan tinggi juga dapat menjadi laboratorium pendidikan politik rakyat melalui kegiatan pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat. Bahkan bisa menjadi sumber kader bagi partai politik untuk ditempatkan di posisi-posisi strategis di bidang politik," jelasnya.
Rektor Universitas Muhammadiyah Palangkaraya, Dr. Bulkani, MPd sangat menaruh harapan adanya kerjasama dengan partai politik, khususnya Golkar dalam membina mahasiswa menjadi generasi yang tangguh, berintegritas dan profesional.
"Sosialisasi politik di kalangan mahasiswa juga sangat penting agar mereka tidak terkungkung seperti kodok dalam tempurung sehingga lupa akan tugasnya sebagai calon intelektual yang harus peka terhadap persoalan masyarakat," jelas Bulkani.
PALANGKARAYA - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, Setya Novanto menyampaikan kuliah umum di ruang serbaguna Universitas Muhammadiyah
- Inilah Urgensi Revisi UU Sisdiknas, Ada soal Ranking 60 dari 61 Negara
- Terobosan Kemendikdasmen di 2024: Guru ASN PPPK & PNS Bisa Mengajar di Sekolah Swasta
- Lewat Kegiatan Ini, Para Mahasiswa Dibekali Wawasan Tentang Kepabeanan dan Cukai
- Mengenal Veve, Sosok Dosen yang Menginspirasi Generasi Muda
- Ribuan Siswa Sekolah Tiga Bahasa Berlaga dalam Porseni PERSTIBI II 2024
- Gerakan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat, Mendikdasmen Abdul Mu'ti Gandeng Mendagri