Kumpulan Guru Besar Dukung Prabowo di Pilpres 2014

jpnn.com - JAKARTA -- Calon Presiden dari Partai Gerindra Prabowo Subianto kembali mendapat dukungan dari berbagai pihak untuk maju sebagai capres Juli nanti. Kali ini mantan Danjen Kopasus itu mendapat dukungan dari guru besar non PNS dan para cendekiawan.
Salah satu perwakilan dari cendikiawan, Prof Dr Yuyun Wirasasmita mengaku mendukung Prabowo karena tertarik dengan gagasannya program 6 aksi Gerindra. Menurutnya, program itu sangat tepat untuk memajukan kondisi Indonesia sekarang ini.
"Kami memberikan amanah kepada bapak Letjen (Purn) Prabowo Subianto untuk memimpin bangsa Indonesia periode 2014-2019," ungkap mantan Rektor Universitas Padjajaran Bandung itu di Jakarta, Rabu, (2/4).
Guru besar non PNS dan cendekiawan, kata Yuyun, berharap Prabowo melaksanakan Pancasila, UUD 1945 secara murni dan konsekuen.
Selain itu, Prabowo juga harus menjaga keutuhan NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika. Termasuk harapan agar Prabowo mampu memberantas korupsi yang merajalela di dalam negeri.
"Kami ingin beliau berkomitmen melaksanakan Pasal 33 UUD 1945 tentang pengembangan ekonomi bangsa berbasis kerakyatan," sambung Yuyun.(flo/jpnn)
JAKARTA -- Calon Presiden dari Partai Gerindra Prabowo Subianto kembali mendapat dukungan dari berbagai pihak untuk maju sebagai capres Juli nanti.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Gastroskopi, Prosedur Minimal Invasif untuk Mengatasi Gangguan Pencernaan
- Begini Tanggapan Wamenaker Soal Ramai Demo Mitra Grab
- Kunker ke Kalteng, Menhut Ungkap Pesan Prabowo Terkait Revitalisasi Usaha Kehutanan
- Ismahi Gelar Diskusi Publik Tentang Dominus Litis Dalam RUU KUHAP
- Danone Aqua Berkomitmen Implementasikan Permen LH Soal Pembayaran Jasa Lingkungan