Kunci Sukses Aprilia Putry Membangun Bisnis di Usia Muda
jpnn.com, JAKARTA - Pebisnis muda asal Surabaya, Aprilia Puty Pandian bisa menjadi inspirasi bagi milenial yang ingin terjun berbisnis.
Sebab, perempuan 26 tahun ini sukses membangun beberapa bisnis. Mulai salon, butik, hingga yang teranyar bisnis di bidang fesyen.
Menurut April, sapaan karibnya, kunci sukses dalam berbisnis adalah totalitas dengan apa yang digeluti.
“Selain itu support dari teman-teman dekat menambah motivasi untuk terus mengejar impian dan terus berkarya,” tulis April, di akun Instagram @putry_pandian, baru-baru ini.
April juga bercerita saat awal memulai bisnis salon Surabaya pada 2018 silam. Ia mengatakan bahwa salon miliknya itu sempat tutup sementara di awal pandemi Covid-19.
“Salon dibuka kembali pada 26 November 2020 lalu dengan mematuhi protokol kesehatan, sehingga customer merasa lebih aman dan nyaman,” ujarnya.
Pada Juli 2020, April mulai ekspansi bisnis di bidang fesyen yang diberi nama ‘April Boutique Official’.
“Butik ini didukung dengan fashion gallery untuk menyediakan berbagai macam dres cantik dan mewah sesuai pesanan. Style casual serta rental gaun,” ungkapnya.
April Putry Pandian berbagi kunci sukses membangun bisnis salon hingga fesyen di Surabaya.
- Shandy Aulia Temukan Kebahagiaan dalam Mengurus Anak dan Bisnis
- Workshop Bisnis Online Komprehensif Bekali Pengusaha yang Ingin Scale Up
- Uci Flowdea Ingin Perempuan Miliki Kulit Cantik dengan Skincare Affordable
- Dokter Reza Gladys Raih Penghargaan di Ajang R.A Kartini Award 2024
- Kasus Penipuan Bermodus Bisnis Kecantikan Terungkap, Uang Korban Rp 2,7 Miliar Raib
- Tahun Depan, Meyrihana Pengin Punya Bisnis Skincare