Kunjungan ke Mal Diprediksi Naik 20 Persen
jpnn.com, SURABAYA - Direktur Marketing Pakuwon Group Sutandi Purnomosidi yakin tren kunjungan ke mal atau pusat perbelanjaan akan positif sampai Lebaran.
’’Pekan ini sudah banyak yang menerima THR (tunjangan hari raya). Minggu depan semua pasti sudah mendapatkan THR,’’ kata Sutandi, Kamis (23/5).
Di Pakuwon Mall, tiap akhir pekan terjadi lonjakan pengunjung. Jumlah kendaraan roda empat yang parkir di pusat perbelanjaan itu mencapai 15 ribu unit per hari.
BACA JUGA: Banyak Diskon Menarik di Matahari Selama Ramadan
Jumlah tersebut belum termasuk drop off dari taksi online yang mencapai tujuh ribu.
Jadi, total kendaraan yang berkunjung ke mal bisa mencapai 22 ribu per hari.
Sementara itu, tingkat kunjungan di Tunjungan Plaza pada akhir pekan mencapai 13 ribu per hari. Kendaraan yang drop off sekitar 2.800 atau mencapai 86 ribu tiap bulan.
’’Perkiraan kami traffic minggu depan bisa naik 10–20 persen dibandingkan kondisi sekarang,’’ jelasnya kemarin.
Direktur Marketing Pakuwon Group Sutandi Purnomosidi yakin tren kunjungan ke mal atau pusat perbelanjaan akan positif sampai Lebaran.
- Penyebab Kebakaran di Tunjungan Plaza Surabaya Terungkap
- Kebakaran Tunjungan Plaza 5 Surabaya, Eri: Api Bisa Dipadamkan Dalam Waktu 18 Menit
- Tunjungan Plaza Terbakar, Polrestabes Surabaya: Penyelidikan Masih Berlangsung
- Detik-Detik Tunjungan Plaza Surabaya Kebakaran, Minum pun Tak Sempat
- Pria Bunuh Diri di Tunjungan Plaza Teridentifikasi, Begini Pesan Terakhirnya kepada Keluarga
- Detik-detik Seorang Pria Melompat di Tunjungan Plaza Surabaya, Menimpa Pengunjung, Ya Tuhan