Kunjungan Wisman asal Cina dan Timteng Bertambah
Kamis, 12 Maret 2009 – 16:58 WIB
![Kunjungan Wisman asal Cina dan Timteng Bertambah](https://cloud.jpnn.com/photo/image_not_found.jpg)
Kunjungan Wisman asal Cina dan Timteng Bertambah
JAKARTA - Kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) dari Cina dan Timur Tengah (Timteng) ke Indonesia pada tahun 2009 naik cukup signifikan. Kunjungan wisman dari Hong Kong dan Cina masing-masing sebesar 5.104 dan 32.742 orang, atau naik 64,54 persen dan 51,74 persen. Begitu pula kunjungan wisman dari Saudi Arabia dan Uni Emirat Arab (UEA), yakni sebesar 1.891 dan 170 orang, atau naik jadi 55,13 persen dari 53,15 persen.
"Sedangkan wisman dari (kebangsaan) Mesir tercatat sebanyak 233 orang, atau naik 56,38 persen dibanding bulan yang sama, Januari 2008," kata Harry Waluyo, Kepala Pusat Pengelolaan Data dan Sistem Jaringan (P2DJR) Depbudpar, di Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Kamis (12/3).
Baca Juga:
Lebih lanjut dikatakan Harry, dengan naiknya kunjungan wisman ini, diharapkan sektor pariwisata Indonesia akan makin berkembang dan instansi yang terkait erat dengan pariwisata semakin mampu menghasilkan produk lokal yang go international.
"Kondisi ini jelas (merupakan) lampu hijau buat sektor industri Indonesia, dan kami berharap target kunjungan ini bisa tercapai dan memberi dampak pada perkembangan perekonomian Indonesia," harapnya.
JAKARTA - Kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) dari Cina dan Timur Tengah (Timteng) ke Indonesia pada tahun 2009 naik cukup signifikan. Kunjungan
BERITA TERKAIT
- Dampak Efisiensi Anggaran, MK Cuma Mampu Bayar Gaji Sampai Mei 2025
- Ayah Gugat Anak Soal Kepemilikan Merek Minyak Gosok di Surabaya
- Revisi UU Kejaksaan-KUHAP: 2 Contoh Kasus Ketidakpastian Hukum Akibat Kewenangan Berlebih Jaksa
- Waka MPR Eddy Soeparno Terima Dubes China, Bahas Penguatan Transisi Energi Indonesia
- Website Kejagung Diduga Diretas, Sahroni: Utamakan Perlindungan Data
- Bea Cukai Tarakan Gagal Penyelundupan Narkotika di Perairan Talisayan, Sebegini Banyaknya