Kunjungi 2 Perusahaan Penerima Fasilitas Kepabeanan, Bea Cukai Bandung Sampaikan Hal Ini

Kunjungi 2 Perusahaan Penerima Fasilitas Kepabeanan, Bea Cukai Bandung Sampaikan Hal Ini
Tim Bea Cukai Bandung saat melaksanakan kegiatan CVC dengan mengunjungi salah satu perusahaan penerima fasilitas kepabeanan. Foto: Dokumentasi Humas Bea Cukai

Gitar produksi PT Genta sudah berhasil menembus ke pasar Amerika, Inggris, Jerman, hingga Belanda.

Budi mengatakan dengan bahan baku impor yang mencapai 77 persen, adanya fasilitas KITE IKM yang diberikan oleh Bea Cukai Bandung sangat membantu keberlangsungan bisnis perusahaan.

Melalui fasilitas tersebut, kata Budi menjelaskan, perusahaan mendapatkan pembebasan bea masuk dan pajak dalam rangka impor yang pada akhirnya menekan biaya produksi, sehingga harga jual produk di pasaran internasional pun dapat lebih bersaing.

"Perusahan juga mendapatkan kemudahan dalam proses impornya," sebutnya.

Dalam kesempatan tersebut, tim Bea Cukai Bandung meninjau secara langsung proses bisnis kedua perusuhaan serta melakukan pengawasan untuk meningkatkan kepatuhan pengguna jasa.

CVC merupakan sarana Bea Cukai untuk meninjau langsung proses bisnis pelaku usaha dan juga media untuk berdiskusi untuk mengetahui kendala yang dialami pelaku usaha guna nantinya dicarikan solusi untuk meningkatkan potensi bisnis mereka. (mrk/jpnn)

Bea Cukai Bandung melaksanakan kegiatan Customs Visit Customer dengan mengunjungi perusahaan penerima fasilitas kepabeanan di wilayah tersebut


Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News