Kunjungi AP II, Menpar Arief Yahya Dorong Industri Penerbangan Terus Maju

Kunjungi AP II, Menpar Arief Yahya Dorong Industri Penerbangan Terus Maju
Arief Yahya. Foto: JPNN

jpnn.com - JAKARTA – Roadshow Menpar Arief Yahya ke industri penerbangan sampai juga ke Angkasa Pura II (AP II), di Soekarno Hatta Tangerang, 7 September 2016. Kesannya memang agak aneh, apa kaitan Menteri Pariwisata dengan industri transportasi udara?

Sampai-sampai Djoko Murjatmodjo, Plt CEO Angkasa Pura II yang dulunya Director of Operations & Engingering itu merasa surprise.

“Biasanya yang berkoordinasi dengan kami adalah Menteri Perhubungan atau Menteri BUMN. Ini baru kali pertama, Pak Menpar hadir di AP II,” sebut Djoko Murjatmodjo.

Djoko sangat appreciate dengan pariwisata saat ini, karena langsung berdampak pada industri penerbangan, yang menjadi customers mereka, yang menangani airport.

Pariwisata betul-betul men-drive orang untuk terbang menggunakan fasilitas bandara dan airlines.

“Contohnya Bandara Silangit, yang semula kami pesimis, dari pembukaan awal, Garuda terbang 3 hari Seminggu, sekarang tiap hari dan Sriwijaya dengan pesawat Boeing terbang 2 kali sehari,” kata Djoko.

Bahkan, sekarang ini sudah ada Wing, Lion, Sriwijaya, Garuda dari Jakarta dan Garuda dari Kuala Namu Medan. Pertumbuhannya pesat, rata-rata 15.000 per bulan, sehingga 1 tahun bisa 180.000 per tahun.

Sedangkan proyeksinya masih 100.000 tahun ini. “Data itu menunjukkan animo masyarakat ke kawasan wisata Danau Toba sangat tinggi,” ungkap Djoko.

JAKARTA – Roadshow Menpar Arief Yahya ke industri penerbangan sampai juga ke Angkasa Pura II (AP II), di Soekarno Hatta Tangerang, 7 September

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News