Kunjungi Bali di Masa Pandemi, Kento Momota Tetap Happy
jpnn.com, NUSA DUA - Pebulu tangkis asal Jepang Kento Momota terlihat sangat menikmati rangkaian Indonesia Festival Badminton (IBF) yang akan diselenggarakan di Bali mulai 16 November hingga 5 Desember mendatang.
Tunggal putra nomor satu dunia itu memang baru pertama kali mengunjungi Bali.
"Ini kesempatan pertama menjalani turnamen di Bali. Sejauh ini senang karena hotelnya bagus, lapangan pertandingannya juga dekat, enak kok," ujar Momota seusai menjalani latihan di The Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Sabtu (13/11).
Sejatinya pemain kelahiran 1 September 1994 itu sudah lama berkeinginan menjelajahi Bali.
"Ini pertama kalinya saya ke Bali, jadi, sebenarnya pengin banget wisata di sini," tuturnya.
Namun, Momota juga memaklumi bahwa saat ini masih dalam masa pandemi.
"Untuk sekarang tidak mungkin untuk berwisata karena kondisi. Jadi, mudah-mudahan nanti ada kesempatan lagi untuk kembali ke sini dan berlibur," tambah Momota.
Momota akan tampil di tiga kejuaraan yang bakal digelar di Bali, yakni Indonesia Master 2021, Indonesia Open 2021, dan BWF World Tour Final.(mcr16/jpnn)
Kento Momota terlihat sangat menikmati rangkaian Indonesia Festival Badminton yang akan diselenggarakan di Nusa Dua, Bali.
Redaktur : Antoni
Reporter : Muhammad Naufal
- Kronologi Anak Drummer Matta Band Meninggal Dunia di Bali
- HLF MSP dan IAF ke-2 Berdampak Positif pada Posisi Indonesia di Kancah Global
- BSI Perkuat Kemandirian Ekonomi Masyarakat Bali, Berdayakan UMKM
- PSI Kecam Rencana Eutanasia Anjing Jalanan di Bali
- Bule Australia Buka Bisnis Prostitusi Berkedok Spa di Bali, Terang-terangan
- Paling Pedas