Kunjungi Desa Wisata Sudaji, Sandiaga Pengin Tingkatkan Wisatawan ke Buleleng

jpnn.com, JAKARTA - Sudaji menjadi satu pelopor desa wisata yang berkonsep sustainable tourism.
Hal itu disampaikan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno saat roadshow program Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022 ke Desa Wisata Sudaji di Kabupaten Buleleng, Bali.
“Sudaji membawa suatu buat kami banggakan di Kemenparekraf. Karena putra terbaik Sudaji menorehkan sejarah mendunia. Membawa konsep desa wisata dan sustainable tourism."
"Menjadi suatu tren yang unstoppable. Global trend di pariwisata yang sekarang lebih baik pascapandemi mendorong sustainability,” ucap Sandiaga dalam siaran pers, Senin (29/8).
Sudaji masuk dalam daftar 50 besar desa wisata terbaik dalam ADWI 2022.
Desa Wisata Sudaji nantinya akan mendapatkan pembinaan dan pendampingan dari mitra strategis Kemenparekraf, yakni Astra.
Desa tersebut menjadi peserta program Desa Sejahtera Astra (DSA) dalam jangka waktu setahun.
Kemenparekraf menyampaikan kehadiran Sandiaga Uno ke Sudaji merupakan bukti nyata dukungan pemerintah dalam meningkatkan kualitas desa wisata di Kabupaten Buleleng.
Sudaji menjadi satu pelopor desa wisata yang berkonsep sustainable tourism dan masuk dalam ADWI 2022
- Wisatawan Indonesia Diharapkan Berbondong-bondong Liburan ke Taiwan
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Program Si Iklas Besutan Sandiaga Uno Hadirkan Pelatihan Kedua, Diikuti 50 Peserta
- PIK2 Diserbu 500 Ribu Wisatawan Selama Libur Lebaran 2025
- 2 Wisatawan Terseret Ombak Pantai Parangtritis, Satu Orang Hilang
- Riri Antoni Ekspos Keindahan Bandung, Kontennya Bikin Wisatawan Penasaran