Kunjungi Israel, Tantowi Yahya Minta Maaf
Selasa, 18 Juni 2013 – 21:47 WIB

Kunjungi Israel, Tantowi Yahya Minta Maaf
Lebih lanjut Tantowi mengaku, siap membuka dialog dengan pihak-pihak yang merasa kecewa dengan kunjungannya tersebut. "Saya membuka dialog kepada pihak-pihak yang ingin membuka dialog. Sebagai umat Islam saya punya mimpi tercipta perdamaian di Palestina yang ditempuh melalui proses yang adil di mana Israel menghargai hak-hak kedaulatan rakyat Palestina," ucapnya.
Baca Juga:
Saat mengunjungi Israel, Tantowi mengaku mendapat gambaran secara detil mengenai peta konflik Israel dan Palestina. Indonesia kata dia, bisa ikut berperan dalam proses perdamaian keduanya. "Kita tahu Amerika tidak netral. Maka itu Indonesia mesti ambil peran sebagai juru damai alternatif," pungkasnya.
Sebelumnya, Tantowi mengaku diundang ke Israel pada tanggal 27 Mei sampai 1 Juni 2013 lalu. Saat itu ia pergi bersama dengan beberapa perwakilan seperti dari Perguruan Tinggi dan Lembaga Think Tank.
Tantowi mengaku diundang ke Israel untuk mengetahui proses perdamaian dengan Palestina yang sekarang sedang berlangsung. Dalam kunjungan itu mereka dipertemukan dengan beberapa pihak dari Israel mulai dari pemerintahan, kalangan kampus, media dan masyarakat biasa. (gil/jpnn)
JAKARTA - Anggota Komisi I DPR, Tantowi Yahya meminta maaf terkait kunjungannya ke Israel beberapa waktu lalu. Kunjungan politisi Partai Golkar itu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?