Kunjungi Monas saat Libur Lebaran, Ini Alasannya
jpnn.com - JAKARTA - Monas masih menjadi destinasi favorit warga luar Jakarta ketika libur lebaran ke ibukota. Ratusan warga tampak menikmati berwisata ke sana sembari berbaring di atas tikar atau masuk ke tugu Monas.
Salah satu warga yang hadir adalah Anggoro (38). Pria asal Semarang ini sengaja pergi ke Monas setelah berlebaran di rumah kakaknya.
"Belum ke Jakarta kalau belum ke Monas. Ini kan simbol jadi belum puas kalau belum lihat," ucap Anggoro saat ditemui JPNN.com di kawasan Monas, Jakarta, Jumat (17/7).
Anggoro mengaku menikmati liburan di Monas. Pasalnya, kawasan Monas sekarang sudah lebih rapi. Sehingga, bisa membuat nyaman para pengunjung.
"Sekarang udah rapi dan agak nyaman," kata Anggoro yang berwisata ke Monas bersama istri dan anak.
Sementara itu, Guntoro (38) memilih berwisata ke Monas karena murah. Selain itu, pria asal Bekasi tersebut memanfaatkan berlibur ke Monas untuk kepentingan anaknya.
"Buat pengenalan anak, sosialisasi sama teman-teman yang sebaya. Pada main," kata Guntoro yang datang bersama istri dan anak.
Ia menjelaskan, kondisi Monas saat ini cukup nyaman bagi masyarakat. Namun, apabila ada event, Guntoro menyarankan agar diperbanyak toilet.
JAKARTA - Monas masih menjadi destinasi favorit warga luar Jakarta ketika libur lebaran ke ibukota. Ratusan warga tampak menikmati berwisata ke sana
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS