Kunjungi NTB, Jokowi Disambut #LombokTotalJokowiAmin
jpnn.com, LOMBOK - Presiden Joko Widodo alias Jokowi mendapat sambutan hangat saat berkunjung ke Nusa Tenggara Barat, Jumat (22/3).
Tak hanya oleh masyarakat nyata, tetapi netizen di media sosial. Jokowi menyempatkan diri meninjau percepatan rehabilitasi dampak gempa bumi di Mataram.
Jokowi juga menyapa warga, bersalaman dan mendapat doa dan dukungan. Di Twitter, netizen ramai mencuitkan tagar #LombokTotalJokowiAmin. Warganet menggunakan tagar tersebut mencurahkan dukungan kepada pasangan calon presiden dan wakil presiden Jokowi-Ma’ruf.
Akun @DionYuliar mencuitkan dukungan dengan mengajak mendokan capres tersebut menang pada 17 April. “Yuk doakan pakde @jokowi 2 periode, seperti halnya Santri Syekh Zainudin mendoakan pakde #LombokTotalJokowiAmin,” tulisnya. (adk/jpnn)
Jokowi menyempatkan diri meninjau percepatan rehabilitasi dampak gempa bumi di Mataram.
Redaktur & Reporter : Adek
- 5 Berita Terpopuler: Jangan Sepelekan Peringatan Ahli Hukum, Semua ASN Wajib Tahu, karena Sangat Mudah Memberhentikan PPPK
- Prabowo Utus Jokowi hingga Natalius Pigai Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
- Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Pengamat: Kegagalan Memaknai Demokrasi dan Cara Beroposisi yang Sehat
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Sespimmen Menghadap ke Solo, Pengamat: Upaya Buat Jokowi Jadi Pusat Perhatian Publik
- Isu Matahari Kembar Diredakan Muzani, Bukan Dasco Apalagi Hasan Nasbi, Tumben