Kunjungi Panti Sosial, Kapolda Kalbar Bikin Lansia Terharu

jpnn.com, KUBU RAYA - Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Barat Inspektur Jenderal Didi Haryono menyambangi Panti Sosial Rehabilitasi Lanjut Usia Mulya Dharma di Desa Arang Limbung, Kabupaten Kubu Raya, Rabu (13/6).
Kunjungan Didi dalam rangka silaturahmi dan pemberian tali asih ke panti jompo itu membuat para lansia terharu. “Lansia pada terharu dikunjungi,” kata Didi.
Air mata berlinang dari para lansia itu karena dikunjungi adalah Kapolda Kalbar beserta Wakapolda Brigjen Pol Sri Handayani dan seluruh pejabat utama Polda Kalbar.
Dalam kesempatan itu, Didi juga meminta para lansia mendoakan pilkada serentak yang sebentar lagi digelar berjalan lancar.
“Saya meminta doa dari mereka agar pilkada di Kalbar aman, damai, dan lancar,” imbuh jenderal bintang dua ini.
Kegiatan ini dalam rangka silaturahmi dan memberikan bantuan di bulan suci Ramadan oleh Polda Kalbar kepada 64 orang yang menghuni di panti sosial itu.
Kegiatan Tali Kasih yang dilakukan oleh Polda Kalbar ini mendapat sambutan yang baik dari pimpinan dan pengurus panti sosial.
“Mereka bilang, ke sini lagi ya pak,” kata Didi.
Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Barat Inspektur Jenderal Didi Haryono menyambangi Panti Sosial Rehabilitasi Lanjut Usia Mulya Dharma di Desa Arang Limbung
- Waspadai Virus RSV, Rentan Menyerang Lansia Sampai Muncul Komplikasi Serius
- Kepala BKKBN: Sekolah Lansia Atasi Kesendirian dan Kekosongan Hidup Lansia
- Komisi III DPR Dalami Dugaan Perlindungan Kapolda Kalbar terhadap Anggotanya
- Komisi III DPR Segera Datangi Kapolda Kalbar, Ada Apa?
- Anggota Komisi III DPR Rudianto Lallo Minta Kapolri Evaluasi Kapolda Kalbar
- 3 Warga Rempang Tersangka, Salah Satunya Lansia, LAM Siapkan Pengacara